Berita Jakarta
Polisi Kesulitan Identifikasi Penyebab Kematian Perempuan Setengah Bugil di Apartemen
Polisi belum bisa memastikan transpuan ini sebagai tersangka kasus pembunuhan wanita tersebut akibat menyuntikan filler ke korban.
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Dian Anditya Mutiara
WARTAKOTALIVE.COM, KABYORAN LAMA - Polres Metro Jakarta Selatan masih menyelidiki kasus penemuan mayat di dalam kamar Aparteman Kebayoran Lama, Jakarta Selatan berinisial I (22).
Polisi belum bisa memastikan transpuan ini sebagai tersangka kasus pembunuhan wanita tersebut akibat menyuntikan filler ke korban.
Kapolres Metro Jakarta Selatan, Kombes Pol Budhi Herdi Susianto mengatakan, pihaknya minim alat bukti dan saksi terkait mayat dalam kamar aparteman tersebut.
"Sampai saat ini kita tidak menemukan ada orang lain, kami juga belum menemukan ada rekaman CCTV sehingga kita kalo melihat ada bekas suntikan atau apa yang ada di badan mayat itu juga agak sulit," ujarnya Sabtu (11/6/2022).
Baca juga: Geger, Mayat Wanita Setengah Bugil di Apartemen Cipulir Bersimbah Darah
Menurutnya, saat ditemukan mayat korban sudah meninggal beberapa hari lalu dan pihaknya kesulitan mengidentifikasi penyebab kematian.
Sehingga pihak kepolisian masih menunggu hasil autopsi jenazah di Rumah Sakit Polri Kramat Jati, Jakarta Timur.
"Kemarin kita ada miss terus terang waktu jenazah itu kan dikirim ke RS Fatmawati, di sana saya pikir langsung dikerjain ternyata antre panjang jadi sampai beberapa hari itu belum sempet diautopsi," tegas Budhi.
Nantinya baru diketahui hasilnya apakah korban meninggal karena suntikan filler atau dibunuh oleh orang lain.
Baca juga: Penemuan Mayat Wanita di Apartemen Cipulir, Polisi Lakukan Penyelidikan Lewat CCTV
Saat ini pihak forensik sedang menyusun laporan untuk diserahkan kepada penyidik yang menangani perkara.
"Nanti akan ketahuan dari itu pasti akan masuk laporan dari dokter forensik itu yang disampaikan ke kita mohon bersabar," katanya.
Sebelumnya, aparat kepolisian menangkap seorang transpuan berinisial L usai penemuan mayat di Aparteman kawasan Kebayoran Lama, Jalarta Selatan beberapa waktu lalu.
Polisi menyelidiki kasus ini guna mengetahui apakah korban pembunuhan atau penyuntikan filler.
Karena informasi yang terakhir korban ini baru saja melakukan penyuntikan pembesar payudara.
Menurut Budhi, saat ini penyelidik masih mengidentifikasi sosok orang yang terekam kamera CCTV tersebut.
Baca juga: Polisi Belum Tetapkan Transpuan Berinisial L Jadi Tersangka atas Kematian Wanita di Kamar Aparteman
"Masih diidentifikasi, karena itu berdasarkan hasil pantauan kamera CCTV. Belum bisa dipastikan (korban pembunuhan), kami belum menyimpulkan," ucap Budhi.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/mayat-perempuan-di-cipulir1.jpg)