Kabar Artis

Bertemu Andika Kangen Band, Zinidin Zidan Menangis Akui Kesalahannya, Meminta Maaf hingga Menyesal

Pertemuan Andika Kangen Band dan Zinidin Zidan itu terjadi lewat perantaraan telepon seluler seperti yang terekam di kanal YouTube Uya Kuya.

Kolase foto/Tribunnews
Pertemuan Andika Kangen Band dan Zinidin Zidan (tengah) itu terjadi lewat perantaraan telepon seluler seperti yang terekam di kanal YouTube Uya Kuya. Andika Kangen Band, Zinidin Zidan dan Tri Suaka (kanan). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penyanyi cover lagu Zinidin Zidan 'bertemu' Andika Kangen Band.

Pertemuan Andika Kangen Band dan Zinidin Zidan itu terjadi lewat perantaraan telepon seluler seperti yang terekam di kanal YouTube Uya Kuya.

Andika Kangen Band menerima video call dari Zinidin Zidan saat menyampaikan permintaan maafnya.

Andika Kangen Band berbincang setelah syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (17/6/2020).
Andika Kangen Band berbincang setelah syuting di TransTV, Jalan Kapten Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (17/6/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Saat bertemu Andika Kangen Band, Zinidin Zidan tidak lagi menunjukan wajah sombong dan angkuhnya seperti di kanal YouTube Tri Suaka.

Zinidin Zidan hanya meminta maaf kepada Andika Kangen Band karena beredarnya video yang menghebohkan itu.

"Aku minta maaf Bang Andika, khususnya buat Kangen Band, buat bang Rizal Armada, buat musisi dan artis senior yang saya rugikan dan untuk fans. Aku tahu ini salah dan minta maaf," kata Zinidin Zidan.

Baca juga: Jumlah Subcriber Kanal YouTube Tri Suaka Hilang 40 Ribu Subscriber Usai Hina Lagu Andika Kangen Band

Baca juga: Tri Suaka Diduga Hina dan Lecehkan Lagu Andika Kangen Band, Is Pusakata: Jangan Kebiasaan Ubah Lirik

Baca juga: Dianggap Melecehkan dan Menghina Lagu Andika Kangen Band, Tri Suaka: Bimbing Saya Jika Saya Salah

Di kanal YouTube Uya Kuya itu Zinidin Zidan bahkan menangis dan menyesali sikapnya yang telah menyinggung perasaan para musisi, terutama Andika Kangen Band.

Andika Kangen Band menerima permintaan maaf Zinidin Zidan.

"Yang penting tetap berkarier, jadikan pelajaran," kata Andika Kangen Band yang tidak terlihat emosional itu.

Andika Kangen Band
Andika Kangen Band (Wartakotalive.com/Arie Puji Waluyo)

Andika Kangen Band juga berpesan kepada Zinidin ZIdan supaya berhati-hati saat menyanyikan karya orang lain.

"Kekurangan kita yang tidak disukai orang lain itu harus diubah," ujar Andika Kangen Band.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved