Otomotif

H-3 Ajang Street Race BSD, Sat Lantas Polres Tangsel Sebut Bakal Ada Pengalihan Arus Lalu Lintas 

Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel), AKP Dicky Sutarman mengatakan bakal adanya pengalihan arus lalu lintas di ruas jalan tersebut. 

Dok. Loket.com
Ajang Street Race BSD akan digelar di Jalan Raya Gipti BSD City, Pagedangan, Kabupaten Tangerang, pada 22 hingga 24 April 2022. 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Rizki Amana

WARTAKOTALIVE.COM, SERPONG - Polda Metro Jaya (PMJ) memastikan gelaran ajang Street Race BSD yang bakal berlangsung pada 22 hingga 24 April 2022 ini. 

Kasat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel), AKP Dicky Sutarman mengatakan bakal adanya pengalihan arus lalu lintas di ruas jalan tersebut. 

Baca juga: Ratusan Pembalap Motor dan Mobil Telah Mendaftar Sebagai Peserta Ajang Street Race BSD

Menurutnya, pengalihan arus lalu lintas bakal berlangsung H-3 jelan ajang Street Race BSD berlangsung. 

"Pada saat H-3 kita sudah harus melakukan pengalihan arus," katanya saat dikonfirmasi, Serpong, Kota Tangsel, Senin (18/4/2022).

Kasat Lantas Polres Tangsel, AKP Dicky Sutarman.
Kasat Lantas Polres Tangsel, AKP Dicky Sutarman. (Warta Kota/ Rizki Amana)

Dicky menuturkan, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan sarana dan pra sarana penunjang ajang balap road race tersebut. 

Kata dia, persiapan sarana dan pra sarana juga menyasar terhadap keamanan para pembalap road race tersebut. 

Baca juga: Polres Tangsel Gagalkan Peredaran Sabu dan Ganja Seberat Satu Kilogram, Akan Diedarkan ke Jakarta

Baca juga: Gema Ramadan Pemuda Pemudi di Tangerang Buat Karya Positif untuk Berbagi

"Besok sudah harus loading barang ke lokasi. Nanti H-1 rencana Pak Dirlantas akan rilis ke sana terkait kesiapan Street Race. Untuk faktor keamanan di ujung trek kita taruh ban di sisi kiri dan kanan ada water barier," katanya. 

Ia pun mengatakan, dengan adanya kegiatan Street Race BSD ini, ditujukan untuk menekan ajang balap motor dan mobil secara liar. 

Seorang joki balap motor mencoba lintasan Street Race BSD di Jalan Gipti BSD City, Pagedangan, Kabupateng Tangerang.
Seorang joki balap motor mencoba lintasan Street Race BSD di Jalan Gipti BSD City, Pagedangan, Kabupateng Tangerang. (Warta Kota/Rizki Amana)

"Ya memang tujuan dari Street Race ini supaya mencegah dan menghilangkan dari balap liar supaya mereka semua ada wadahnya di ajang Street Race ini. Yang tadi biasanya mereka mencari sensasi, ya sekarang mudah-mudahan di ajang Street Race ini menjadi prestasi," ungkapnya. 

Baca juga: Tempat Karaoke di Tangsel Dirazia Petugas, Ratusan Miras dan Sound System Disita

Sementara itu, pihaknya mengaku telah mencatat ratusan pembalap yang telah mendaftar di ajang Street Race BSD itu. 

Event balapan ini, digelar di Jalan Raya Gipti BSD, Pagedangan, Kabupaten Tangerang itu bakal berlangsung pada 22-24 April 2022.

"Target peserta 600 motor dan 100 mobil. Sampai sejauh ini sudah 50 persen yang mendaftar," kata Dicky. (riz) 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved