Hotman Paris Beli Lamborghini

Hotman Paris Jadi Satu-satunya Pemilik Lamborghini Huracan Evo Spyder Seharga Rp 12 M di Indonesia

Pengacara terkenal Hotman Paris Hutapea kembali menambah koleksi mobil mewah jenis Lamborghini.

Penulis: RafzanjaniSimanjorang | Editor: Sigit Nugroho
Warta Kota/Rafzanjani Simanjorang
Hotman Paris Hutapea, menaiki Lamborghini Huracan Evo Spyder yang ia beli secara cash dengan kisaran Rp 12 miliar. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pengacara terkenal Hotman Paris Hutapea kembali menambah koleksi mobil mewah jenis Lamborghini.

Usai mempunyai dua unit Lamborghini, pengacara kondang itu membeli Lamborghini keluaran terbaru, yakni Lamborghini Huracan Evo Spyder berwarna hijau.

Bersama sejumlah asisten pribadinya, Hotman Paris memperkenalkan mobil pabrikan Italia ini di Robot&Co Pasific Mall Place, SCBD, Jakarta Selatan, Sabtu (2/4/2022).

Lamborghini Huracan Evo Spyder dibeli secara cash dengan kisaran Rp 12 miliar.

Baca juga: Pengacara Hotman Paris Sebut Holywings Sport Show Bakal Menjadi Pemicu Kemajuan Tinju di Indonesia

Baca juga: HOTMAN Paris Minta Menaker Ida Fauziah Mengundur Diri: Cari Profesi yang Lebih Pas!

Baca juga: Bamsoet Sarankan Warga Bisa Jajal Sirkuit Mandalika, Tapi Pakai Lamborgini

Hotman Paris pun resmi menjadi satu-satunya pemilik Lamborghini jenis tersebut di Indonesia.

"Mobil Lamborghini adalah favorit saya. Selama saya memakai Lamborghini selama puluhan tahun, jujur saja jarang rusak, dan tidak pernah mogok walaupun berbulan-bulan tidak dipakai. Itu lebih stabil daripada mobil mewah lainnya," ucapnya kepada awak media.

Lamborghini Huracan Evo Spyder milik Hotman Paris baru tiba di Indonesia sejak dua minggu lalu dan Minggu (3/4/2022) akan diantarkan ke tempat tinggalnya.

BERITA VIDEO: DLH Kota Tangsel Prediksi Kenaikan Volume Sampah Sebesar 250 Ton Per Hari Saat Bulan Ramadan 2022

Membeli mobil dengan harga fantastis, Hotman Paris sebut dirinya tak bermaksud pamer.

"Saya orangnya tidak suka pamer, tapi suka nantangin orang. Saya tidak suka pamer, saya bukan seperti orang-orang pelaku robot trading dan sebagainya," katanya.

Lanjutnya, sebagai pengacar, penampilan menjadi salah satu hal penting yang mesti ia miliki.

Sumber: WartaKota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved