Mahasiswa Yang Dibanting Brigadir NP Tak Balas Pelukan Minta Maaf Oknum Polisi Pelaku Kekerasan
Setelah menyalami, Brigadir NP memeluk Fariz. Namun Fariz tampak terdiam dan tidak membalas pelukan permintaan maaf tersebut.
Penulis: Gilbert Sem Sandro | Editor: Budi Sam Law Malau
WARTAKOTALIVE.COM, TANGERANG -- Brigadir NP, anggota kepolisian yang membanting seorang mahasiswa yang melakukan unjuk rasa di Kantor Bupati Tangerang yakni Fariz, dengan sadis sehingga videonya viral, Rabu (13/10/20210), meminta maaf atas perlakuan kekerasan yang dilakukannya.
NP meminta maaf atas perbuatan kekerasannya tersebut kepada korban dan juga kedua orangtuanya.
"Saya meminta maaf atas perbuatan saya kepada mas Fariz," ujar Brigadir NP saat jumpa pers di Polresta Tangerang, Rabu(13/10/2021) malam.
Ia kemudian bahkan memeluk Fariz dihadapan awak media di Mapolresta Tangerang, Rabu malam.
Baca juga: Mahasiswa Yang Dibanting Polisi di Tangerang Jalani Rontgent Thorax
Baca juga: Mabes Polri Turun Tangan Periksa Oknum Polisi yang Banting Mahasiswa Saat Demo di Pemkab Tangerang
"Kepada orangtua mas Fariz, sekali lagi, saya menyampaikan permohonan maaf saya," sambungnya.
Kemudian Brigadir NP mengaku siap untuk bertanggung jawab atas perbuatan kekerasan dengan membanting Fariz saat kericuhan berlangsung dalam aksi demonstrasi tersebut.
"Atas permohonan saya dan saya siap untuk bertanggung jawab atas perbuatan saya," terang Brigadir NP.
Menanggapi permohonan maaf dari Brigadir NP tersebut, Fariz mengaku menerima dan memaafkan perbuatan dari oknum kepolisian tersebut.
Baca juga: Polisi Yang Banting Mahasiswa saat Demo di Tangerang Mengaku Refleks
Namun demikian, Fariz tetap meminta aksi NP seperti atlet smackdown tersebut, tetap ditindaklanjuti dengan tegas, sesuai proses hukum yang berlaku. Supaya hak yang dialaminya tak terjadi ke pendemo lainnya di Indonesia.
"Saya sebagai sesama manusia, tentu menerima permohonan maaf tersebut," jelas Fariz.
"Akan tetapi, saya berharap kepada pihak kepolisian untuk melakukan penindakan yang tegas, terhadap oknum kepolisian yang memang telah melakukan aksi kekerasan ini," imbuh Fariz.
Pantauan Wartakotalive.com, saat konfrensi pers, Brigadir NP yang mengenakan kaus berwarna hitam, meminta maaf dengan menyalami Fariz yang mengenakan alamater berwarna biru dongker.
Setelah menyalami, Brigadir NP memeluk Fariz. Namun Fariz tampak terdiam dan tidak membalas pelukan permintaan maaf tersebut.
Fariz justru terlihat memegangi bagian tubuhnya, yakni bahu dan leher belakang sebelah kirinya secara terus menerus.
Kemudian, Brigadir NP juga mencium tangan ayah dari Fariz saat meminta maaf.
Berbanding terbalik dengan puteranya, ayah Fariz justru membalas permohonan maaf Brigadir NP dengan terlihat menggegam balik saat bersalaman.(m28)
polisi banting mahasiswa pendemo di tangerang
polisi banting mahasiswa
Mabes Periksa Polisi Banting Mahasiswa
Brigadir NP Polisi banting mahasiswa
Amanda Manopo Jenuh Syuting Sinetron Ikatan Cinta, Ambil Libur untuk Pulihkan Kesehatan |
![]() |
---|
Polda Metro Jaya Miliki Bukti Awal, akan Periksa AGH Pacar Mario Dandy dalam Kasus Pencabulan |
![]() |
---|
Polisi Upayakan Damai Kasus KDRT Putri Balqis, Kombes Hengki: Jika Gagal, Kita Kebut Secara Objektif |
![]() |
---|
Mantan Politisi PKS Bukhori Yusuf Lega, Bareskrim Polri Sulit Buktikan KDRT pada Istri Kedua |
![]() |
---|
Warga Kelurahan Muncul Khawatir Jadi Korban Longsor, Minta Bantuan Pemkot Tangsel |
![]() |
---|