Sinetron

Sinetron 17+ Tuai Polemik di Medsos, Ochi Rosdiana: Ceritanya Komedi dan Nggak Ada Unsur Dewasa

Meski dinyatakan telah lulus sensor di Lembaga Sensor Film, sinetron 17+ dianggap tidak layak ditayangkan di televisi. Mengapa?

Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Ochi Rosdiana yang menjadi bintang sinetron 17+ itu tidak mengikuti polemik warganet di media sosial. Ochi Rosdiana menganggap polemik itu ada karena salah paham. Ochi Rosdiana disela syuting Kisah Cinta Anak Tiri tayangan SCTV di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Sinetron 17+ tayangan SCTV menuai polemik di media sosial.

Meski dinyatakan telah lulus sensor di Lembaga Sensor Film, sinetron 17+ dianggap tidak layak ditayangkan di televisi.

Ochi Rosdiana yang menjadi bintang sinetron 17+ itu tidak mengikuti polemik warganet di media sosial.

Ochi Rosdiana di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (16/12/2018).
Ochi Rosdiana di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (16/12/2018). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Ochi Rosdiana menganggap polemik itu ada karena salah paham.

"Mungkin karena judul sinetronnya 17+. Tapi ceritanya itu komedi dan nggak ada unsur dewasa," kata Ochi Rosdiana dalam wawancara virtual, Rabu (30/6/2021).

Menurut dara cantik berusia 22 tahun itu, judul sinetron 17+ berbanding terbaik dengan jalan ceritanya.

Baca juga: Ochi Rosdiana Sering Menahan Tawa di Lokasi Syuting Sinetron 17+, Baru Pertama Main Sinetron Komedi

Baca juga: Ochi Rosdiana Dinyatakan Positif Covid-19 Meski Patuh Jaga Protokol Kesehatan, Berharap Segera Pulih

Sinetron 17+ justru lebih banyak menghadirkan adegan komedi.

"Ceritanya itu babe cita-cita ngin punya kontrakan lebih dari 17 pintu. Mungkin mereka menyangka sinetron ini buat usia 17+," ucap Ochi Rosdiana.

Mantan member JKT48 itu menyarankan warganet melihat sinetron 17+ jika ingin tahu ceritanya.

Pemain sinetron Ochi Rosdiana disela syuting Kisah Cinta Anak Tiri tayangan SCTV di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020).
Pemain sinetron Ochi Rosdiana disela syuting Kisah Cinta Anak Tiri tayangan SCTV di Jagakarsa, Jakarta Selatan, Rabu (26/2/2020). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

Atau, kata Ochi Rosdiana, warganet bisa mendengarkan video musik original soundtrack sinetron 17+.

"Jalan ceritanya semua terangkum di lirik lagu," ujar Ochi Rosdiana. "Harus nonton kalau penasaran," lanjutnya.

Di sinetron 17+ bergenre drama komedi itu Ochi Rosdiana berperan sebagai Julia, anak pemilik rumah kontrakan yang sedang kuliah.

Baca juga: Ochi Rosdiana Berharap dapat Memuaskan Penonton Lewat Akting di Basah-basahan di Sungai

Baca juga: Adly Fairuz Poligami di Sinetron Berbagi Suami, Mengapa Angbeen Rishi Minta Supaya Berhati-hati?

Julia dikenal baik, tulus dan berprestasi hingga tidak memikirkan cinta dan tidak pernah gengsi meski naik angkot.

"Yang dipikirkan Julia ini cita-cita. Meski babenya punya banyak kontrakan, Julia ini naik angkot kemana-mana," kata Ochi Rosdiana.

Sinetron 17+ adalah sinetron perdana komedi Ochi Rosdiana. Selama ini Ochi Rosdiana sering menerima tawaran sinetron drama.

Ochi Rosdiana di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (16/12/2018).
Ochi Rosdiana di Studio Emtek, Daan Mogot, Jakarta Barat, Minggu (16/12/2018). (Warta Kota/Arie Puji Waluyo)

"Aku tuh receh banget. Dialog drama aja bisa ketawa. Apalagi main sinetron komedi, bawaannya ketawa terus saat syuting," ucap mantan member JKT48 itu.

Ochi Rosdiana kerap sulit menahan tawa saat syuting sinetron.

"Aku sering mengulang syuting karena selalu ketawa dengar dialog lawan main," katanya.

Sinetron 17+ mulai tayang sejak 1 Juli 2021.

Sumber: WartaKota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved