UMKM

Cara Cek BLT UMKM 2021 di BRI dan BNI untuk Dapatkan Bantuan Rp 1,2 Juta

Berikut cara cek penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang kembali dikucurkan pada 2021

istimewa
Ilustrasi -- Cara cek BLT UMKM 2021 tahap kedua yang masih berlangsung sampai 28 Juni 2021 lewat link banpresbpum.id 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - BLT UMKM tahap 1 masih berlangsung dan akan ada rencana pemberian tahap 2.

Bagi yang belum mencairkan BLT UMKM 2021 tahap pertama segera cairkan.

Namun bagi yang belum mendaftar segera daftarkan sebelum bantuan kedua akan cair pada akhir Juni 2021. 

Seperti diketahui Pemerintah telah melanjutkan penyaluran BLT UMKM 2021 dengan total anggaran sebesar Rp 15,36 triliun.

BLT UMKM tersebut akan menyasar pada 12,8 juta pelaku usaha mikro di seluruh Indonesia.

Baca juga: Kapan BLT UMKM Tahap 2 Cair? Begini Cara Cek Daftar Penerima Bantuan Rp 1,2 Juta

Baca juga: Panduan Cara Mendaftar dan Mengecek Penerima BLT UMKM Rp 1,2 Juta di BRI dan BNI, Cukup Siapkan KTP

Berikut ini cara cek daftar penerima BLT UMKM senilai Rp 1,2 juta di bank BRI atau BNI, beserta bocoran mengenai kapan pencairan tahap kedua.

Berikut cara cek penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) yang kembali dikucurkan pada 2021 ini.

Program bantuan bertajuk Bantuan Produktif Usaha Mikro (BPUM) ini memberikan dana sebesar Rp1,2 juta, lebih rendah dari tahun lalu yang senilai Rp2,4 juta.

Bagi pelaku UMKM yang ingin mengecek apakah Anda menerima BLT UMKM Rp1,2 juta, Anda dapat memeriksanya melalui link eform BRI, eform.bri.co.id/bpum, atau melalui banpresbpum.id via BNI.

Rencananya, stimulus tersebut akan disalurkan ke 12,8 juta penerima sepanjang 2021.

Lantas, kapan pencairan BLT UMKM tahap kedua?

Deputi Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM, Eddy Satriya, menyampaikan pihaknya masih menunggu anggaran dari Kementerian Keuangan.

Sehingga, Eddy belum bisa menyebutkan kapan BLT UMKM tahap kedua bisa dicairkan.

"Kami sedang menunggu turunnya anggaran dari Kementerian Keuangan untuk (BLT UMKM) tahap dua," ujarnya saat dihubungi Tribunnews.com, Rabu (9/6/2021).

Halaman website eform.bri.co.id/bpum
Halaman website eform.bri.co.id/bpum. (Tangkap layar eform.bri.co.id/bpum)
Halaman
12
Sumber: Tribunnews
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved