Vaksinasi Covid19
Lansia Umur 104 Tahun Divaksin Covid-19: Enggak Sakit Kok, kenapa Takut?
Vaksinasi, menurut Wirjawan, sangat dibutuhkan untuk mencegah diri dari penularan Covid-19.
WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Wirjawan Hardjamulia tampak bersemangat kala menghadiri Program Home Care & Home Delivery Vaksinasi 10.000 Lansia untuk Negara, di Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat, Rabu (21/4/2021) pagi.
Meski harus mengenakan kursi roda, lansia berumur 104 tahun itu tampak segar bugar.
Wirjawan telah menjalani vaksinasi Covid-19 sebanyak dua kali.
Baca juga: 6 Terdakwa Kasus Kebakaran Gedung Kejagung Dituntut Hukuman Berbeda, Paling Lama Setahun 6 Bulan
Dirinya mengaku tidak merasakan efek samping setelah menjalani program vaksinasi.
"Saya 104 tahun. Itu (vaksinasi) enggak sakit kok. Kenapa takut?" ujar Wirjawan di Rumah Sakit Husada, Jakarta Pusat, Rabu (21/4/2021).
Menurut Wirjawan, vaksinasi tidak perlu ditakuti.
Baca juga: Bareskrim Tetapkan Jozeph Paul Zhang Sebagai Tersangka Kasus Dugaan Penodaan Agama
Ia pun mengajak rekan sejawat lansia untuk tidak takut divaksin.
Vaksinasi, menurut Wirjawan, sangat dibutuhkan untuk mencegah diri dari penularan Covid-19.
"Menjaga kesehatan, jangan takut."
Baca juga: Ditanya Soal Reshuffle Kabinet, Moeldoko: Setop, yang Tahu Hanya Presiden, Titik!
"Tindakan dibutuhkan untuk jaga. Turuti saja," ucap Wirjawan.
Komunitas Indonesia Lawan Libas Covid-19 (KILLCOVID19) menginisiasi lahirnya Program Home Care (penjemputan lansia menuju sentra vaksinasi) & Home Delivery (penyelenggaraan vaksinasi di lokasi lansia berada).
Update Vaksinasi
Sejak program vaksinasi Covid-19 dimulai pada 13 Januari 2021, pemerintah sudah menyuntikkan dosis pertama kepada 11.161.024 (27,66%) penduduk hingga Rabu (21/4/2021) pukul 09.00 WIB.
Sedangkan dosis kedua sudah diberikan kepada 6.196.376 (15,36%) orang.
vaksinasi Covid-19
vaksinasi
sebaran kasus Covid-19 di Indonesia
vaksin Covid-19
vaksin
Wirjawan Hardjamulia
Update Vaksinasi Covid19 Booster Kedua Minggu 29 Januari Mencapai 201.927 |
![]() |
---|
Cakupan Vaksinasi Covid19 di Jakarta, Dosis Ketiga dan Keempat Masih Jauh dari Target |
![]() |
---|
VAKSINASI Covid-19 29 Januari 2023: I: 204.231.770, II: 175.070.617, III: 69.387.273, IV: 1.262.286 |
![]() |
---|
Vaksinasi Booster Kedua di Jakarta Per Jumat 27 Januari Sudah Diikuti 190.606 Orang |
![]() |
---|
Vaksin Covid-19 Bakal Berbayar, Maruf Amin: Kurangi Beban Subsidi, yang Kuat Bantu yang Lemah |
![]() |
---|