Berita DPRD Kabupaten Bogor
DPRD Kabupaten Bogor Gelar Sidang Paripurna LKPJ Bupati Bogor 2020, Ini Kata Rudy Susmanto
DPRD Kabupaten Bogor Gelar Sidang Paripurna LKPJ Bupati Bogor 2020, Ini Kata Rudy Susmanto.
WARTAKOTALIVE.COM, CIBINONG - DPRD Kabupaten Bogor Gelar Sidang Paripurna LKPJ Bupati Bogor 2020, Ini Kata Rudy Susmanto
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bogor menggelar sidang paripurna pada Rabu (31/4/2021).
Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto mengatakan sidang paripurna ini digelar dalam rangka penyampaian Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Bupati Bogor Tahun Anggaran 2020.
“Rapat paripurna hari ini membahas agenda LKPJ Tahun 2020,” kata Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto di Gedung DPRD Kabupaten Bogor, Rabu (31/3/2021).
Baca juga: Kisah Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Meniti Karier dari Nol, Sempat Jadi Asisten Dosen
Pantauan Wartakotalive.com, sidang ini diikuti oleh 55 anggota DPRD Kabupaten Bogor, Bupati Bogor Ade Yasin, beberapa organisasi perangkat daerah dan awak media.
Sidang dibuka dibuka oleh Rudy Susmanto dengan ucapan keprihatinan atas peristiwa bom bunuh diri teroris di Gereja Katedral Makasar.
“Kami mengutuk bom di Gereja Katedral Makasar dan berdoa bagi kesembuhan para korban yang terluka,” ujarnya.
“Mari kita rekatkan persaudaraan dan persatuan bangsa melawan radikalisme dan tindakan-tindakan yang bisa memecah kesatuan bangsa,” tambah Rudy.
Baca juga: Kisah Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Meniti Karier dari Nol, Dibeliin Vespa Tanpa BPKB
Sidang lalu dilanjutkan dengan pembacaan surat dari Bupati Bogor oleh Sekretaris Dewan, penjelasan LKPJ Tahun 2020 oleh Bupati Ade Yasin, tanggapan fraksi-fraksi dan ditutup dengan doa.
Semua fraksi di DPRD Kabupaten Bogor menerima LKPJ Bupati Bogor Ade Yasin Tahun 2020.
“Setelah diterima, LKPJ ini akan dibahas lagi di tingkat komisi-komisi dan badan anggaran,” tutur Rudy.
Minta Pemkab Bogor Lanjutkan Program Bansos Tunai, Ini Rekomendasi DPRD Kabupaten Bogor |
![]() |
---|
Tak Punya Uang Bocah di Sukajaya Alami Gizi Buruk, DPRD Kabupaten Bogor Minta Perhatian Pemkab Bogor |
![]() |
---|
Usulan Pemekaran Bogor Timur, Ini Kata Wakil Ketua DPRD Kabupaten Bogor Agus Salim |
![]() |
---|
Tanggapan Rudy Susmanto Soal LKPJ 2020 Bupati Bogor Ade Yasin di Sidang Paripurna |
![]() |
---|
Rudy Susmanto Kecam Tindakan Teroris di Gereja Katedral Makassar dan Mabes Polri |
![]() |
---|