Kabar Artis
Cita Citata Datangi KPK, Diperiksa Sebagai Saksi Kasus Dugaan Korupsi Dana Bansos Covid-19 Kemensos
Cita Citata mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (26/3/2021) siang.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Cita Citata mendatangi Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (26/3/2021) siang.
Cita Citata tiba di KPK pukul 14.00 WIB.
Cita Citata yang mengenakan baju hitam dan celama krem itu terlihat didampingi dua orang saat mendatangi gedung utama KPK.

Cita Citata dimintai keterangan oleh penyidik KPK terkait kasus dugaan suap Bantuan Sosial (Bansos) Covid-19 yang dilakukan Juliari Batubara, mantan Menteri Sosial.
Pelantun Goyang Dumang itu akan menjelaskan ke wartawan setelah memberikan keterangan didepan penyidik KPK.
Cita Citata diminta menjadi saksi kasus dugaan korupsi bansos Covid-19 di Kementerian Sosial.
Baca juga: Penuhi Panggilan KPK, Cita Citata Siap Berikan Keterangan terkait Kasus Suap Bansos Juliari Batubara
Baca juga: Nyanyi di Acara Kemensos, Cita Citata Akan Beri Kesaksian di Sidang Dugaan Korupsi Bansos Covid-19
Namanya disebut di sidang dugaan tindak pidana korupsi Juliari Batubara di Pengadilan Tipikor, Senin (8/3/2021).
Matheus Joko Santoso, mantan pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Bansos Covid-19 Kementerian Sosial, mengatakan bahwa aliran dana bansos ikut diterima Cita Citata.
Saat itu Cita Citata disebut menerima uang Rp 150 juta ketika menerima tawaran menyanyi di sebuah acara di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur.

Sebelumnya, Cita Citata menyatakan siap memberikan kesaksian di KPK.
"Bismillah. Insya Allah saya mewakili seluruh seniman, penyanyi dan para pejuang nafkah halal untuk keluarga," tulis Cita Citata di akun Instagram, Kamis (25/3/2021).
Saat itu Cita Citata mengunggah foto undangan menghadiri sidang di KPK.
Baca juga: Namanya Disebut di Sidang Perkara Korupsi Bansos di Kemensos, Cita Citata: Nggak Ada Sangkut Pautnya
Baca juga: Cita Citata Cari Pacar yang Serius Ajak Nikah setelah Gagal ke Pelaminan dengan Roy Geurts
"Ikhlas dan ridho. Rezeki datangnya dari yang Maha Kuasa beserta ujianNya," tulis Cita Citata.
Cita Citata tidak banyak bicara dikaitkan ikut menerima dana korupsi bansos Covid-19 di Kementerian Sosial (Kemensos).
Cita Citata diperiksa KPK
Cita Citata saksi perkara korupsi bansos
Penyanyi dangdut Cita Citata
Cita Citata
korupsi Kemensos
Juliari Batubara
korupsi bansos Covid-19
bansos Covid-19
Venna Melinda Tidak Mau Bertemu dan Melihat Ferry Irawan, Hotman Paris Hutapea: Semua Sudah Berakhir |
![]() |
---|
Marshel Widianto Siap Tur Stand Up Comedy di Asia Tenggara, Cara Jaga Eksistensi di Industri Hiburan |
![]() |
---|
Ferry Irawan Ditahan Terkait Kasus KDRT, Hotman Paris Hutapea Pertanyakan Keberadaan Hotma Sitompul |
![]() |
---|
Sinta dan Jojo Nyanyi Lagi Setelah 'Menghilang', Pernah Saling Diam hingga Berebutan Kostum Panggung |
![]() |
---|
Ferry Irawan Upayakan Mediasi Setelah Ditahan Polisi, Venna Melinda Tegaskan Tidak Ada Perdamaian |
![]() |
---|