Lowongan Kerja
Lowongan Kerja di BUMN ada 146 Perusahaan untuk Mahasiswa D2, S1, hingga S2, ini Cara Daftarnya
Lowongan kerja di BUMN ini diperuntukkan mahasiswa yang dibuka oleh FHCI, dengan nama Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB).
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Lowongan kerja di BUMN terdapat 146 perusahaan yang menyediakan berbagai posisi.
Diketahui lowongan kerja BUMN ini untuk magang bagi mahasiswa aktif D2, D3, D4, S1, dan S2 yang siap ditempatkan di 146 perusahaan.
Lowongan kerja di BUMN ini diperuntukkan mahasiswa yang dibuka oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI), dengan nama Program Magang Mahasiswa Bersertifikat (PMMB).
Dilansir dari Kompas.com, FHCI merupakan wadah bagi para manajemen Badan Usaha Milik Negara (BUMN), agar dapat saling berinteraksi dan bekerjasama.
Dikutip dari laman Instagram @forumhumancapitalindonesia dan website FHCI , Kamis (4/2/2021) menginformasikan Program Magang Mahasiswa Bersertifikat dibuka untuk 2.000 posisi di 146 perusahaan BUMN.
Ada dua jenis lowongan kerja magang yang dibuka, yakni Magang Bersertifikat Industri dan Magang Bersertifikat Kompetensi.
Hak magang mahasiswa Ada dua hak magang yang diperoleh mahasiswa, yakni:
1. Mendapatkan sertifikat industri atau kompetensi.
2. Uang saku sesuai dengan aturan yang berlaku (PKS).
Kriteria Umum Bagi mahasiswa yang ingin mendaftar program lowongan kerja magang dari perusahaan BUMN, harus memahami beberapa kriteria umum:
1. Mahasiswa D2/D3/D4/S1/S2.
2. Laki-laki/Perempuan.
3. IPK minimal 2,75.
4. Sehat jasmani dan rohani.
lowongan kerja Februari 2021
lowongan kerja mahasiswa
lowongan kerja magang
lowongan kerja BUMN 2021
lowongan kerja
Jobfair Digelar di Mal Thamrin City, Ada 6.000 Lowongan Kerja Simak Jadwalnya! |
![]() |
---|
Sarjana yang Ingin Gaji Besar, BUMN Buka Lowongan Kerja, Ini Syaratnya |
![]() |
---|
Lowongan Kerja Rekrutmen Bersama BUMN 11 Mei, Silahkan Daftar Sekarang |
![]() |
---|
Lowongan Kerja: Habis Lebaran BUMN Buka Rekruitmen Bersama, Siapkan Berkas dari Sekarang |
![]() |
---|
Seleksi Kompetisi PPPK Tenaga Teknis Dimulai 17 Maret 2023 dengan Tes CAT |
![]() |
---|