Kabar Artis
Cerita Kalina Ocktaranny tentang Pernikahan dengan Suami Ketiganya yang Hanya Bertahan 3 Bulan
Kalina Ocktaranny mengaku awalnya ia tak ada niat untuk berpacaran dengan Insank Nasruddin. Pernikahan mereka ternyata hanya 3 bulan
Maksudnya yang aku sendiri yang aku lihat sudah takutlah dan mama bilang saat itu untuk aku menikah dalam waktu cepat," tutur Kalina.
Mengetahui hal itu, Kalina pun menuruti permintaan ibundanya.
Ia menyebut pada saat itu Insank juga berniat menjalin hubungan serius dengannya hingga menuju jenjang pelaminan.
Baca juga: Buntut Rumah Ibunda Mahfud MD di Madura Digeruduk Massa, Ini Instruksi Ketua Umum GP Ansor ke Banser
Kendati demikian, Kalina mengaku takut jika dirinya kelak menyesali keputusannya.
Alhasil, keduanya memutuskan untuk menikah secara siri.
"Aku takut, aku takut ada penyesalan. Sampai aku pikir 'ya udah (menikah)'. Aku bilang sama dia (Insank), mama juga ngomong sama beliau, akhirnya kita memutuskan untuk nikah siri dulu," kata Kalina.
Selama 3 bulan menikah, keduanya menikmati kehidupan sebagai pasangan suami istri.
Hingga akhirnya pandemi Covid-19 melanda dunia dan masyarakat diharuskan untuk mengisolasi diri di rumah.
Baca juga: Daniel Mananta Tinggalkan Panggung Indonesian Idol Setelah Mendengar Ada Bisikan Suara Hati
Pada saat itu, Kalina menyebut keduanya justru semakin mengetahui kekurangan satu sama lain.
"Tiga bulan kita di rumah, di situlah aku merasa sangat mengenal dia jadinya, dia pun begitu sebaliknya.
Aku punya banyak kekurangan yang mungkin tidak bisa diterima sama dia, begitu juga dia yang banyak kekurangan yang tidak bisa diterima sama aku," tuturnya.
Kalina kemudian meminta Insank untuk menceraikannya.
Baca juga: Peringatan Fadli Zon soal HUT OPM Terbukti, Benny Wenda Deklarasikan Kemerdekaan Papua Barat
Pasalnya, Kalina merasa sudah tak lagi menemukan kecocokan antara dirinya dan Insank.
"Kita tidak menemukan kecocokan, sampai akhirnya aku bilang 'ceraikan aku', karena kita menikah secara Islam, bukan menikah resmi," ucap Kalina.
"Ya udah kita pisah, karena ada beberapa masalah yang kita tidak bisa selesaikan dengan baik, daripada kita musuhan," lanjutnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/kalina-ocktaranny-blak-blakan.jpg)