Gawai

2 Oktober 2020, Apple iPhone SE 2020 Mulai Dijual di Indonesia, Berapa Harganya?

Melalui sebuah unggahan, iBox Indonesia menyebut bahwa iPhone SE generasi kedua siap untuk dijual di Tanah Air mulai 2 Oktober 2020.

Editor: Fred Mahatma TIS
Apple
Apple iPhone SE 2020 akan dijual di Indonesia mulai 2 Oktober 2020 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Apple resmi meluncurkan generasi terbaru dari iPhone SE (2020) secara global pada pertengahan April 2020.

Generasi kedua iPhone SE tersebut dipastikan akan masuk ke Indonesia bulan depan.

Demikian kabar yang muncul dari akun Instagram resmi iBox Indonesia.

Melalui sebuah unggahan, iBox Indonesia menyebut bahwa iPhone SE generasi kedua siap untuk dijual di Tanah Air mulai 2 Oktober 2020.

Tagline yang digunakan dalam memasarkan iPhone versi 'murah' ini adalah 'iPhone idaman, harga impian'.

"iPhone SE segera tersedia. Persiapkan dirimu untuk iPhone idaman dengan harga impian," tulis isi unggahan tersebut.

Bocoran Lagi, Apple iPhone 12 Versi Mini Bakal Meluncur Bersama 3 Varian Lainnya, Ini Perbedaannya

Dibuka, Blind Pre-order Vivo V20 dan V20 SE, Ponsel Tipis Berteknologi 44MP Eye Tracking + Autofocus

Apple iPhone SE (2020) atau iPhone SE 2 sudah dipajang di situs Era Club
Apple iPhone SE (2020) atau iPhone SE 2 sudah dipajang di situs Era Club (eraclub.id)

Selain di akun Instagram iBox Indonesia, informasi ketersediaan iPhone SE generasi kedua itu juga muncul di halaman resmi Era Club.

Berdasarkan pantauan KompasTekno, Senin (21/9/2020) pagi, foto iPhone SE sudah dipajang di halaman tersebut, lengkap dengan tanggal ketersediaan yang sama yakni 2 Oktober 2020.

Meski demikian, belum diketahui berapa banderol harga iPhone SE ini di Indonesia.

iPhone termurah dari Apple ini adalah penerus dari iPhone SE generasi pertama yang memulai debutnya 2016 lalu.

Rilis, Trio Realme Narzo 20 dengan Baterai Super Jumbo, Harga Mulai Rp 1 Jutaan, Ini Spesifikasinya

Rilis Spesifikasi dan Harga Oppo Reno4 SE RAM 8GB, Reno4 Versi Murah Ini akan Meluncur di Indonesia?

Termurah Rp 5,8 juta

Sebagai gambaran, saat diluncurkan global, iPhone SE generasi teranyar ini dibanderol dengan harga termurah 399 dollar AS (sekitar Rp 5,8 juta) untuk varian 64 GB.

Harga versi Singapura adalah 649 dollar Singapura (sekitar Rp 7 juta), sementara versi Hong Kong 3.399 dollar Hong Kong (sekitar Rp 6,4 juta).

Soal spesifikasi, Ponsel terbaru Apple ini ditenagai oleh SoC A13 Bionic yang sama dengan milik iPhone 11 dan iPhone 11 Pro.

iPhone SE (2020) mengusung layar berukuran 4,7 inci dengan jenis panel Retina IPS LCD (1.334 x 740 piksel).

Di bagian depan, iPhone SE mengandalkan sebuah kamera FaceTime dengan resolusi 7 MP (f/2.2) dan modul pemindai sidik jari khas Apple, Touch ID.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved