Liga Inggris

Permintaan Perpanjangan Kontrak Tidak Dipenuhi, Willian Dikabarkan Pilih Gabung ke Arsenal

Tepat di hari ulang tahun yang ke-32, Willian resmi mengucapkan kata berpisah kepada Chelsea. Pemain internasional Brasil itu makin dekat ke Arsenal

Penulis: Rusna Djanur Buana | Editor: Rusna Djanur Buana
Penyerang sayap Chelsea, Willian. (twitter.com/ChelseaFC) 

Willian akhirnya resmi menyatakan meninggal Stammford Bridge, kandang Chelsea.

Meski belum pasti, Willian santer dikabarkan akan menjadi "Judas" dengan bergabung dengan rival sekota Chelsea, Arsenal.

Kemarin Willian membuat surat terbuka untuk pendukung Chelsea dan menggemarnya.

Pemain internasional Brasil ini mengumumkan kepergiaannya tepat pada hari ulang tahunnya yang ke-32.

Kontraknya bersama Chelsea akan purna pada akhir bulan ini.

Dia menolak perpanjangan kontrak dua musim yang ditawarkan Frank Lampard.

Pasalnya dia ingin mendapatkan kontrak berdurasi tiga musim.

"Ada tujuh musim yang begitu luar biasa dalam karier saya.

Pada Agustus 2013, ketika mendapat tawaran dari Chelsea, saya sangat yakin itu adalah saat yang tepat bermain di Liga Inggris.

Hari ini, saya juga yakin telah membuat keputusan yang terbaik.

Ada banyak peristiwa bahagia, membanggakan dan ada kalanya rasa duka. Ada banyak trofi dan selalu ada gairah," tutur Willian.

Keluarga Willian
Keluarga Willian (TheSportView)

"Sebelumnya, dalam upaya mengehar trofi saya banyak belajar dan menganal diri saya sendiri.

Saya terus tumbuh menjadi pemain yang lebih baik, menjadi pribadi yang lebih baik.

Setiap latihan, setiap laga, setiap menit di ruang ganti, selalu ada pelajaran.

Saya terus berkembang, bahkan sampai menit terakhir memakai jersey Chelsea," imbuhnhya.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved