Kabar Artis
Mulai Jenuh Akibat Terlalu Lama di Rumah, Isyana Sarasvati Tumpahkan Perasaan Melalui Piano
Isyana Saraswati yang mengalami kejenuhan lantas menumpahkannya dengan bermain piano.
WARTAKOTALIVE.COM,JAKARTA- Bagi sebagian orang, berdiam diri selama 30 hari lebih di rumah bisa membuat bosan.
Tapi apa daya. Sebab, pemerintah hingga saat ini masih memberikan imbauan social dan physical distancing guna memutus mata rantai penyebaran virus Korona.
Kebosanan selama #diRumahSaja juga dirasakan para publik figur.
Salah satunya dialami oleh penyanyi Isyana Sarasvati.
• Banyak Pelajaran Hidup Dipetik Raisa Selama Pandemi Corona, Abaikan Diet Demi Pola Makan Sehat
Dalam Instagram pribadinya, @isyanasarasvati, Isyana yang mengalami kejenuhan lantas menumpahkannya dengan bermain piano.
Bagi Isyana, bermain piano merupakan cara menumpahkan perasaan.
Sekaligus, cara terbaik baginya untuk menghadapi kondisi jenuh.
• Ruben dan Jordi Onsu Rayakan Tiga Tahun Geprek Bensu dalam Suasana Keprihatinan
• Jalani Sidang di Tengah Pandemi Corona, Nikita Mirzani Pakai Face Shield Nyentrik
• Sedihnya Ivan Gunawan, Di Tengah Kesulitan Ekonomi Akibat Pandemi Corona, Hasil Kerjanya Tak Dibayar
"Tiba-tiba gelisah, Langsung lari ke piano dan dentingan ini yang keluar. Kebiasaan, selalu gak bisa ngungkapin dengan kata-kata, Intinya setiap orang punya cara masing-masing dalam menghadapi suatu kondisi," tulis Isyana Sarasvati dalam Instagramnya.
Melalui postingannya, Isyana merasa gelisah akibat tidak kunjung usainya wabah ini.
Baginya, kegelisahan ini bukan hanya dimiliki dirinya saja.
Tetapi juga banyak orang diluaran sana juga mulai merasa gelisah dan bosan akibat hampir selama sebulan berdiam diri dirumah.
• Ungu Tak Gelar Konser Digital Seperti Musisi Lain, Oncy Sebut Pasha Sibuk Tangani Corona di Palu
• Dewi Perssik Sindir Artis Cari Sensasi di Tengah Pandemi Corona, Caper dengan Umumkan Sepi Job
"Pasti banyak yang akhir-akhir ini ngerasain hal yang sama, mulai bingung, mulai mikir abis ini bakal gimana," tulis Isyana Sarasvati dalam Instagramnya.
Pelantun lagu Lexicon ini tidak lupa memberi semangat kepada kawan-kawan diluaran sana yang mulai gelisah.
Baginya yang terpenting disaat seperti ini adalah menguatkan satu sama lain.
• Dihina Sudah Menopouse dan Masa Tua Kelabu, Tamara Bleszynski Ultimatum Hatter, Beri Waktu 24 Jam
"Gak apa-apa, kalian gak sendirian kok. Sekarang yang terpenting saling menguatkan satu sama lain aja. Semangat terus teman-teman," tutup Isyana Sarasvati
Simak alunan piano yang dibawakan Isyana:
Suami tangani Covid-19
Seperti diketahui, suami Isyana, Rayhan Maditra, yang merupakan seorang dokter, juga terlibat dalam penanganan pasien corona.
Dalam foto yang diunggah sang kakak, Rara Sekar, Rayhan terlihat mengenakan pakaian APD (Alat Pelindung Diri) lengkap dengan masker dan penutup wajah.
Isyana juga menyemangati Rayhan dan seluruh petugas medis yang tengah berjuang di garda terdepan menangani pasien virus corona.
"Thank you for the support @rarasekar. Semangat suamiku dan semua pahlawan medis yang berjuang di luar sana," tulis Isyana di Instagram, Senin (6/4/2020).
Ia mengatakan, keluarga akan terus mendoakan para tenaga medis yang menjadi garda terdepan menyembuhkan pasien.
"Kami mendoakan terus dari rumah. Terima kasih atas jasa dan pengorbanan yang telah diberikan," ujar Isyana.
Sebelumnya, kakak Isyana, Rara Sekar membagikan foto Rayhan tersebut di Twitter sambil mengungkapkan keprihatinannya.
• Video Marshanda Jadi Trending Topik, Beri Komentar Pedas Soal Fenomena TikTok: Dulu Gue Dituduh Gila
• Presenter Seksi Maria Vania Bagikan Gerakan Senam Anti Corona, Warganet Salfok dengan Pakaiannya
"Hatiku agak hancur melihat foto ini. Tetap aman @rayhanmaditra dan semua profesional kesehatan yang berjuang keras untuk memastikan kita semua selamat dari pandemi ini," tulis Rara.
Rayhan Maditra dan Isyana Sarasvati mengikat janji suci pada 2 Februari 2020.
Dari akun Linkedin, diketahui bahwa Rayhan merupakan lulusan Fakultas Kedokteran Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta angkatan 2012. Di sana tertera Rayhan bergabung sebagai intern peneliti di bagian Psikiatri RSCM dari Juli hingga Oktober 2018.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/isyana-sarasvati-by.jpg)