Liga 1
Jelang Laga Kontra Persib Bandung, Seto Nurdiantoro: 5 Pemain PSS Sleman Mengundurkan Diri
Tim berjuluk Elang Jawa ini harus bertanding dengan kekuatan yang pincang, sebab PSS kehilangan banyak pemain pilarnya.
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro harus berpikir lebih keras jelang laga pekan ke-17 Liga 1 2019 melawan Persib Bandung, Jumat (30/8/2019) malam ini.
Jelang pertandingan penutup putaran pertama Liga 1 menghadapi PERSIB di Stadion Si Jalak Harupat Kabupaten Bandung, Jumat 30 Agustus 2019 besok, PSS Sleman didera sejumlah masalah.
Seperti dilansir dari Persib.co.id, tim berjuluk Elang Jawa ini harus bertanding dengan kekuatan yang pincang, sebab PSS kehilangan banyak pemain pilarnya.
"Menghadapi PERSIB kami kehilangan sembilan pemain. Lima pemain mengundurkan diri, dua ke Tim Nasional dan dua lagi cedera. Artinya, tim kami memang sangat minim pilihan untuk pertandingan besok," kata Seto saat menghadiri acara konferensi pers di 1933 Dapur&Kopi, Jalan Sulanjana no 17 Bandung, Kamis 29 Agustus.
• Menginjak Usia 40 Tahun, Ini yang Diinginkan Ismed Sofyan Bersama Persija Jakarta
• Live Sreaming Persib Bandung Vs PSS Sleman Jumat Malam Ini, 3 Pemain Anyar Persib Bakal Tampil?
• Hasil Drawing Liga Champions Eropa, Barcelona Masuk Grup Neraka Bareng Inter milan dan Dortmund
Tak hanya itu, Seto bersama PSS pun dihadapkan dengan nama besar Persib Bandung.
Ia memperkirakan timnya akan mengalami kesulitan menghadapi PERSIB yang memiliki materi tim yang lebih baik.
"Saya pikir PERSIB tim yang besar, tim yang hebat. Seperti musim ini, PERSIB juga mempunyai pemain yang cukup berkualitas secara individu. Bukan itu saja, PERSIB juga sekarang dilatih oleh pelatih yang berpengalaman dan banyak prestasinya," katanya.
Meski demikian, Seto menegaskan timnya tidak akan menyerah. Ia percaya semua pemain akan berjuang mati-matian agar bisa mencuri poin di Bandung.
"Kalau dibandingkan dengan kami, pastinya berbeda jauh. Tapi, kami akan berusaha semaksimal mungkin. Berusaha mengeluarkan semua kemampuan," ujarnya menutup percakapan.
Robert Alberts optimis bisa taklukkan PSS
Persib Bandung Vs PSS Sleman
PSS Sleman
Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiantoro
Pelatih Persib Robert Rene Alberts
Beredarnya Jadwal Kick Off Liga 1 2021, Begini Kata Direktur Utama PT LIB Akhmad Hadian Lukita |
![]() |
---|
Gelandang Bali United Muhammad Taufiq Targetkan Hasil yang Terbaik di Liga 1 2021 dan Piala AFC 2021 |
![]() |
---|
Dirut PT LIB Akhmad Hadian Lukita Sebut Jadwal Kick-Off Liga 1 2021 yang Beredar Baru Perencanaan |
![]() |
---|
Jika Akhir Februari Liga 1 Belum Digelar, Gelandang Reksa Maulana Bakal Bertugas di Polda Jateng |
![]() |
---|
Polri akan Pantau Turnamen Pramusim, Sebelum Mengeluarkan Izin Kompetisi Liga 1 dan Liga 2 Tahun ini |
![]() |
---|