Berita Bekasi

Mural Instagramable Hiasi Lorong Lokasi Pelayanan SIM Polrestro Bekasi Kota, Awalnya Lorong Kumuh

Tren mural yang instagramable belakangan ini ramai diterapkan di sejumlah tempat strategis sebagai suatu bagian keindahan kota.

Penulis: Muhammad Azzam |
Wartakotalive.com/Muhammad Azzam
Polres Metro Bekasi Kota mempercantik lorong atau jalan menuju ke pelayanan Surat Izin Mengemudi (SIM) dengan mural yang instagramable. 

Adanya jalur pedestrian ini kerap digunakan karyawan Jakarta yang kerap menggunakan KRL dan turun di Stasiun Setiabudi.

Di dalam video yang dibagikan Pemprov DKI Jakarta dijelaskan lokasi mural akan dilaksanakan disepanjang terowongan sisi utara.

Tema dari gambar-gambar tersebut sesuai dengan perayaan ulang tahun DKI Jakarta yang ke 492 yakni “Wajah Baru Jakarta”.

Para seniman yang tergabung di dalam proyek mural tersebut diantaranya mahasiswa DKV dan Hina Rupakapala Universitas Paramadina.

Komunitas iMural juga ikut meramaikan projek mural tersebut.

Beberapa seniman terlihat menggambar perkembangan Jakarta saat ini.

Acara tersebut bagian dari penyambutanHUT DKI Jakarta yang akan jatuh pada 22 Juni.

Menjelang ulang tahun Jakarta, Pemprov DKI bekerjasama dengan beberapa pihak memang banyak menggelar acara di Ibukota.

Misalnya saja seperti diberitakan Wartakotalive sebelumnya Ancol Taman Impian memberikan kado bagi warga akan berkunjung ke Ancol.

Ancol Taman Impian akan memberikan tiket gratis untuk masuk ke kawasan Ancol.

Tiket gratis ini akan diberikan pada Jumat (21/6/2019).

Teuku Sahir Syahali, Wakil Direktur Utama PT Taman Impian Jaya Ancol, mengatakan, tiket gratis itu berlaku untuk individu mulai pukul 06.00 WIB hingga 18.00 WIB.

“Masyarakat bisa bersama-sama berwisata sambil menyambut perayaan HUT Kota Jakarta tercinta” katanya, Selasa (18/6/2019).

Perlu diperhatikan, pemberian akses gratis ini hanya berlaku untuk individu tidak termasuk kendaraan dan ke unit-unit rekreasi yang berada di dalam kawasan Ancol Taman Impian.

Selain itu, pada 21 Juni 2019 akan digelar sebuah acara bertajuk Ancol Magical Night di kawasan Dunia Kartun, Dunia Fantasi Ancol mulai pukul 18.00 WIB.

Sumber: Warta Kota
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved