Musim Hujan

Hujan Deras, Pohon Tumbang Timpa Mobil di Jalan Sudirman

Akibat hujan yang disertai angin kencang sebuah pohon tumbang di Jalan Jenderal Sudirman arah Bunderan Hotel Indonesia (HI), Jakarta PUsat.

TMC Polda Metro
Pohon tumbang di Jalan Jenderal Sudirman (TMC Polda Metro), Jakarta, Senin (1/2/2016) siang. 

WARTA KOTA, JAKARTA - Akibat hujan yang disertai angin kencang sebuah pohon tumbang di Jalan Jenderal Sudirman arah Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta Pusat, Senin (1/2/2016) siang.

Berdasarkan informasi dari akun resmi Twitter TMC Polda Metro Jaya di @TMCPoldaMetro mengumumkan: "Pohon tumbang dekat Patung Jendral Sudirman arah Bunderan HI sedang ditangani Petugas."

Pohon tumbang tersebut menimpa kendaraan jenis sedan hitam dan mengakibatkan kerusakan di bagian belakang. Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan tersebut.

TMC Polda Metro menyebutkan saat ini lalu lintas dialihkan.

Akibat hujan pagi ini, sejumlah genangan terjadi di Ibu Kota, salah satunya adalah di Jalan Kapuk Raya, Jakarta Utara. Genangan setinggi lima senti meter dilaporkan terjadi di daerah itu. (Antara)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved