Pengunjung Tak Takut Belanja Meski Ada Ledakan di Mal Taman Anggrek

Ledakan tersebut terjadi di lantai empat area food court Mall Taman Anggrek pada Rabu (20/2/2019) pagi tadi.

Penulis: Joko Supriyanto |
WARTA KOTA/JOKO SUPRIYANTO
Mall Taman Anggrek setelah insiden ledakan, Rabu (20/2/2019). 

PENGUNJUNG Mall Taman Anggrek dikejutkan bunyi ledakan yang membuat area food court mengalami kerusakan cukup parah. Beberapa plafon dan kaca hancur.

Ledakan tersebut terjadi di lantai empat area food court Mall Taman Anggrek pada Rabu (20/2/2019) pagi tadi. Beberapa karyawan sempat panik atas peristiwa ledakan itu.

Meski begitu, kondisi Mall Taman Anggrek tampak kondusif. Beberapa pengunjung mal pun masih terlihat lalu lalang memasuki tenant-tenant yang berada di mal, meski dilakukan sterilisasi sekitar area food court yang ada di lantai empat.

Ledakan di Mall Taman Anggrek Akibat Kebocoran Saluran Pipa Gas di Konter Depot Betawi

Fani (26), salah satu pengunjung mal, mengaku tak khawatir meskipun ledakan tersebut membuat area food court ditutup. Ia pun tetap melanjutkan aktivitasnya untuk berbelanja di salah satu tenant mal.

"Enggak sih, enggak takut, karena tadi dapat info katanya gas, tapi belum tahu bener enggak, kalau saya pikir enggak perlu takut, buktinya saya masih belanja," kata Fani, Rabu (20/2/2019).

Hal serupa juga dikatakan Meli (20), juga pengunjung mal. Ia mengaku tidak khawatir berbelanja, pasca-ledakan di Mall Taman Anggrek.

"Biasa aja sih mas, malah saya baru tahu pas sampai sini, katanya tadi ada ledakan gas, makanya tadi kok banyak polisi, cuma kalau khawatir enggak sih, biasa aja," bebernya. (*)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved