Ridwan Kamil Pakai Aplikasi yang Dipakai Donald Trump untuk Warga Bandung
Pemerintah Kota Bandung segera menghadirkan aplikasi layanan publik terbaru bernama Micro Targeting.
WARTA KOTA, BANDUNG - Pemerintah Kota Bandung segera menghadirkan aplikasi layanan publik terbaru bernama Micro Targeting.
"Namanya Micro Targeting. Aplikasi ini dapat memberikan pesan spesifik dari pemerintah kepada suatu kelompok yang spesifik," ujar Wali Kota Bandung Ridwan Kamil, dalam acara Gerakan 100 Smart City Kota Bandung di Hotel Grand Royal Panghegar, Bandung, Kamis (15/6/2017).
Ridwan Kamil menambahkan, pesan khusus dari Pemerintah Kota Bandung akan langsung tertuju kepada suatu kelompok tertentu melalui handphone.
Baca: Perempuan Peduli Kota Jakarta Tolak RPTRA Jadi Ajang Perjodohan Para Jomblo
"Misal pemkot ingin memberi pesan khusus kepada ibu-ibu PKK, otomatis mesin ini akan mem-filter dan grouping pesan-pesan kita ke seluruh handphone ibu-ibu PKK Bandung," jelas Ridwan Kamil.
Menurut pria yang akrab disapa Kang Emil ini, aplikasi Micro Targeting sudah diterapkan saat Inggris keluar dari Uni Eropa (Brexit), dan saat Donald Trump memenangkan Pilpres AS.
Baca: Ketua KPU DKI: Saya Ingin Hidup Normal Lagi
Acara tersebut juga dihadiri Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kota Bandung Popong, dan Hendrawan selaku Ketua Paguyuban Camat.
Ridwan Kamil terlihat menggunakan batik putih bercorak bunga dan peci berwarna hitam.
Namun, setelah memberikan sambutan dan menandatangani kesepakatan Gerakan 100 Smart City Kota Bandung, ia bergegas keluar ruangan untuk pulang. (Isal Mawardi)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/ridwan-kamil-di-acara-100-smart-city-kota-bandung_20170617_124707.jpg)