Berita Nasional

Indonesia dan Australia Sepakat Saling Jaga dari Ancaman Negara Lain

Indonesia dan Australia sepakat untuk saling melindungi dari ancaman luar di tengah ketidakpastian global.

Editor: Desy Selviany
Youtube Sekretariat Presiden
PRABOWO AUSTRALIA-Presiden RI Prabowo Subianto puji Perdana Menteri Australia Anthony Albanese yang menyambutnya dengan meriah di Australia. Hal itu disampaikan Prabowo saat memberikan sambutan bersama Albanese pada Rabu (12/11/2025). 

Kunjungan Prabowo di Australia hanya berlangsung satu hari. 

Selama kunjungan satu hari tersebut, Presiden dijadwalkan melakukan pertemuan tête-à-tête dengan Perdana Menteri Anthony Albanese.

Prabowo juga dijadwalkan menghadiri upacara kenegaraan yang dipimpin oleh Gubernur Jenderal Australia Sam Mostyn, serta mengikuti sejumlah pertemuan lainnya yang membahas kerja sama di bidang perdagangan, investasi, pendidikan, dan kemitraan industri.

Kunjungan ini juga merupakan kunjungan balasan atas kedatangan Perdana Menteri Albanese ke Jakarta pada bulan Mei lalu, sehari setelah ia terpilih kembali sebagai Perdana Menteri Australia.

Turut mendampingi Presiden dalam penerbangan menuju Sydney, Menteri Luar Negeri Sugiono dan Sekretaris Kabinet Teddy Indra Wijaya.

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved