HUT TNI
Atraksi Unik di Monas, Penerjun TNI Mendarat Sambil Bawa Anjing Pelacak
Atraksi tersebut menjadi bagian dari demonstrasi udara TNI yang melibatkan pesawat CN-29.
WARTAKOTALIVECOM, JAKARTA -- Langit di atas Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat, menjadi saksi kemegahan sekaligus kehangatan pada perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Minggu (5/10/2025).
Dari berbagai atraksi spektakuler yang disuguhkan, satu momen mencuri perhatian ribuan penonton, imana seorang penerjun satwa mendarat mulus di lapangan Monas sambil menggendong seekor anjing pelacak, lalu memberikan hormat ke arah Presiden Prabowo Subianto yang berdiri di tribun kehormatan.
Atraksi tersebut menjadi bagian dari demonstrasi udara TNI yang melibatkan pesawat CN-29.
Pesawat militer buatan PT Dirgantara Indonesia itu membawa 80 penerjun lintas matra, terdiri dari pasukan penanggulangan teror (Gultor), penerjun satwa, hingga penerjun srikandi.
Mereka melompat dari ketinggian ribuan kaki di atas Monas dengan presisi tinggi, membentuk formasi yang rapi di udara sebelum mendarat di zona yang telah ditentukan.
“Pesawat CN-29 dengan mengangkut 80 peterjun yang terdiri dari pasukan Gultor N, penerjun satwa, dan penerjun srikandi-srikandi Tentara Nasional Indonesia, mendarat dari sebelah kiri tribun kehormatan,” ujar protokol TNI melalui pengeras suara, disambut sorakan dan tepuk tangan penonton yang memenuhi area Monas.
Momen paling mengharukan terjadi ketika dua penerjun satwa mendarat secara bergantian. Keduanya berhasil menjejak tanah dengan sempurna, masih dalam posisi menggendong anjing pelacak yang menjadi rekan mereka dalam berbagai operasi militer dan misi kemanusiaan.
Begitu mendarat, keduanya menegakkan tubuh, lalu memberikan salam hormat ke arah panggung utama tempat Presiden Prabowo berdiri.
Sorak riuh menggema di seluruh penjuru lapangan.
Penonton yang hadir, termasuk keluarga prajurit dan masyarakat umum, tampak mengabadikan momen langka itu dengan kamera ponsel.
Aksi para penerjun satwa ini bukan sekadar pertunjukan, tetapi juga simbol sinergi antara manusia dan hewan dalam tugas-tugas pertahanan dan penyelamatan yang dijalankan TNI.
“Penerjun satwa pertama disusul berikutnya penerjun satwa kedua bersiap mendarat dari sebelah kiri tribun kehormatan. Brick and dust.
Hadirin yang berbahagia, satu per satu para penerjun bergantian melaksanakan pendaratan, dan tidak ada satu pun yang keluar dari drop-in zone,” lanjut suara protokol TNI menggambarkan suksesnya manuver udara tersebut.
Tak berhenti di situ, atraksi udara dilanjutkan dengan aksi penerjun wanita TNI yang dikenal sebagai Srikandi Langit.
Mereka melayang anggun dengan formasi bendera merah putih, disusul enam penerjun lainnya yang membawa bendera raksasa bertuliskan “TNI 80 Tahun: Patriot NKRI, Pengawal Demokrasi dan Kedaulatan Bangsa.”
Megah! Beginilah Aksi Gagah Pasukan Khusus TNI Warnai HUT ke-80 di Monas |
![]() |
---|
Tak Terduga! Prabowo Hentikan Inspeksi, Tunjuk Prajurit Baret Ungu di Barisan TNI |
![]() |
---|
Halte Monas Dipenuhi Ribuan Orang yang Keluar-Masuk, Satu Penumpang Pingsan |
![]() |
---|
HUT TNI, Stasiun Gondangdia dan Juanda Penuh Sesak, Ini 26 Kereta Api yang Terdampak |
![]() |
---|
HUT TNI, Transjakarta Ubah Tarif Jadi Rp 80, Penumpang pada Kaget |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.