Berita Jakarta

Gubernur Pramono Bertemu Menteri Perhubungan, Sepakat Menyatukan Stasiun Karet dan Stasiun BNI City

Sudah ada kesepakatan untuk menyatukan Stasiun Karet dan Stasiun BNI di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.

Wartakotalive/Nur Ichsan
DIGABUNGKAN - Ada kesepakatan antara Gubernur Pramono dan Menteri Perhubungan untuk menyatukan Stasiun Karet dan Stasiun BNI di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat. Foto ujicoba Stasiun BNI City, Minggu (31/7/2022). 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Gubernur Jakarta Pramono Anung dan Menteri Perhubungan Dudy Purwagandhi menggelar rapat tertutup di Wisma Mandiri, Gambir, Jakarta Pusat, Senin (29/9/2025).

Dalam pertemuan itu, salah satu materi yang dibahas adalah kesepakatan untuk menyatukan Stasiun Karet dan Stasiun BNI di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat.

Dudy Purwagandhi menjelaskan, integrasi kedua stasiun ini merupakan bagian pengembangan transit oriented development (TOD) Dukuh Atas.

Baca juga: Stasiun Karet Jakarta Pusat Tetap Melayani Penumpang Meski Diintegrasikan dengan Stasiun BNI City

Dukuh Atas akan menjadi simpul pertemuan berbagai moda transportasi publik di Jakarta.

"TOD Stasiun Karet dan Sudirman semoga bisa segera direalisasikan," kata Dudy Purwagandhi.

Pramono mengatakan, penyatuan Stasiun Karet dan BNI City akan memperkuat konektivitas transportasi publik di Jakarta.

Baca juga: Direksi PT KAI Bersepeda Bersama Guna Promosikan Stasiun BNI City Sebagai Area Transportasi Publik

"Penggabungan (stasiun) Karet dengan BNI akan menjadikan konektivitas transportasi di Jakarta semakin baik," kata Pramono Anung.

Pramono juga menyatakan, pembangunan MRT rute Bundaran HI–Kota dan LRT rute Kelapa Gading–Manggarai akan berjalan lebih cepat dari jadwal semula.

Koordinasi Pemprov Jakarta dan Kemenhub diharapkan dapat mempercepat penyelesaian berbagai kendala di lapangan. (m27)

Sumber: Warta Kota
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved