HUT Jakarta

HUT ke-498 Kota Jakarta, Warga Ingin Transjakarta, KJP, KJMU Ditambah

Kota Jakarta baru saja ulang tahun ke 498. Lalu apa harapan warga Jakarta ?

Wartakotalive/Ramadhan LQ
WARGA ANTUSIAS - Puncak perayaan HUT ke-498 Jakarta digelar di Taman Lapangan Banteng, Sawah Besar, Jakarta Pusat, Minggu (22/6/2025) malam. Warga Jakarta dan luar Jakarta antusias dan menyambut positif acara tersebut. (Ramadhan LQ) 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Kota Jakarta merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-498 pada hari Minggu, 22 Juni 2025, kemarin.

Pada peringatan HUT tahun ini, serangkaian acara digelar. Diawali dengan Upacara Peringatan HUT pukul 07.30 WIB di Silang Monas Sisi Barat, Jakarta Pusat.

Acara ini dipimpin langsung oleh Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung yang dihadiri oleh Wakil Gubernur DKI Jakarta, Rano Karno serta sejumlah pejabat, tokoh masyarakat, dan ratusan tamu undangan.

Dalam kesempatan itu, Pramono Anung menyampaikan harapannya.

Sebagai pemimpin baru Jakarta, ia ingin membuat Jakarta menjadi kota yang semakin aman dan nyaman untuk semua orang.

Sementara itu, sejumlah warga turut ambil bagian dalam acara ini. Trisnawati (56), asal Cengkareng, Jakarta Barat, rela datang dari pagi untuk menyaksikan rangkaian upacara HUT ke-498 Kota Jakarta.

Tak sendiri, perempuan yang mengenakan hijab hijau ini turut memboyong tetangganya.

Menjelang usia lima abad Jakarta, Trisnawati mengaku bangga akan transportasi umum di Jakarta yang semakin maju.

Ia berharap, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta dapat menambah armada transportasi umum, khususnya Transjakarta, agar lebih nyaman digunakan oleh masyarakat.

“Saya tadi ke sini (Monas) itu, naik TransJakarta. Senang transportasi di Jakarta sudah bagus, apalagi tadi juga gratis ya (spesial HUT--Red). Agar tak menunggu terlalu lama, saya berharap busnya dapat ditambah. Apalagi, lanjut usia (lansia) seperti saya ini nggak kuat nunggu lama,” ungkapnya.

Di lokasi yang sama, pasangan suami istri Ari Raka (30) dan Umi (28) dari kawasan Halim Perdanakusuma, Kecamatan Makasar, Jakarta Timur, juga ikut datang ke Monas.

Mereka memboyong anak-anak untuk melihat langsung tugu Monas yang merupakan ikon khas Jakarta.

Ari menaruh harapan besar kepada Jakarta, kota kelahirannya, agar terus berkembang dan mampu bersaing dengan kota besar di dunia.

Ia juga berharap, Pramono-Rano terus memberikan perhatian di sektor pendidikan melalui penambahan penerima Kartu Jakarta Pintar (KJP) Plus dan Kartu Jakarta Mahasiswa Unggul (KJMU). “Saya kan punya anak kecil yang sebentar lagi sekolah, jadi penting sekali pendidikan,” ungkapnya.

Puncak Perayaan HUT

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved