Kabar Artis
Natasha Wilona Disebut Ingin Segera Naik ke Pelaminan setelah Al Ghazali dan Alyssa Daguise Menikah
Bintang sinetron Natasha Wilona hadir di acara Ngunduh Mantu pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise. Ingin segera menyusul ke pelaminan?
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Bintang sinetron Natasha Wilona hadir di acara Ngunduh Mantu pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise.
Pesta pernikahan Al Ghazali dan Alyssa Daguise digelar meriah di Jakarta Convention Center (JCC), Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (19/6/2025) malam.
Natasha Wilona hadir sendirian tanpa pasangan.
Baca juga: Natasha Wilona Kembali Syuting Sinetron Setelah Vakum, Mainkan Peran Perempuan Dewasa dan Menikah
"Acaranya rame banget," kata Natasha Wilona.
Akibatnya, Natasha Wilona tidak sampai ke pelaminan bertemu langsung dengan Al Ghazali dan Alyssa Daguise karena antrean untuk bersalaman sangat panjang.
Natasha Wilona ikut senang melihat kebahagiaan Al Ghazali dan Alyssa Daguise.
"Aku senang melihat Al tumbuh menjadi pribadi yang semakin dewasa, semoga bahtera rumah-tangganya harmonis," ucap Natasha Wilona.
Baca juga: Natasha Wilona Sebut Tidak Mau Cari Pasangan yang Gajinya Lebih Rendah darinya, Begini Alasannya
Melihat banyak temannya sudah menikah, termasuk Al Ghazali dan Alyssa Daguise, Natasha Wilona mengaku tidak ngebet untuk segera berumah-tangga.
Natasha Wilona hanya pasrah soal asmaranya.
"Aku berdoa saja supaya segera menemukan jodohku di waktu yang terbaik," ujar Natasha Wilona.
sinetron Natasha Wilona
Natasha Wilona
Natasha Wilona menikah
Al Ghazali dan Alyssa Daguise menikah
Al Ghazali
Alyssa Daguise
| Ini Sikap Armand Maulana saat Menteri Hukum Ingin Benahi LMKN Demi Kebaikan Industri Musik Indonesia |
|
|---|
| Blak-blakan soal Alasan Perceraian, Acha Septriasa Cerita soal Berjuang Sendirian dalam Pernikahan |
|
|---|
| Dilamar DJ Bravy Saat Manggung di Synchronize, Erika Carlina Ingin Pernikahan Digelar Tahun Depan |
|
|---|
| Erika Carlina dan DJ Bravy Ungkap Rencana Menikah di Tahun Depan |
|
|---|
| Meski Tertangkap Basah, Polisi Sebut Onadio Leonardo Korban Penyalahgunaan Narkoba |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.