Makam Pemuda Asal Bekasi yang Diduga Jadi Korban TPPO di Kamboja Bakal Diekshumasi
Tim Dokter Kesehatan Mabes Polri bakal lakukan ekshumasi makam Soleh Darmawan untuk lakukan autopsi, Jumat (9/5/2025).
Penulis: Rendy Rutama | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, BEKASI - Makam pemuda asal Kota Bekasi, Soleh Darmawan (24) yang diduga menjadi korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) di Kamboja diekshumasi.
Paman Soleh, Atenk, mengatakan bahwa proses itu akan dilakukan dimakan korban yang terletak di Jalan Swadaya, Kampung Dua, RT 001/RW 021, Jakasampurna, Bekasi Barat, Jumat (9/5/2025) pagi.
"Untuk pelaksanaan autopsi pada hari Jumat pukul 09.00 WIB," kata Atenk saat dikonfirmasi, Kamis (8/5/2025).
Atenk menjelaskan ekshumasi akan dilakukan oleh Tim Dokter Kesehatan Mabes Polri.
Melalui ekshumasi, pihak keluarga berharap mengetahui secara pasti penyebab meninggalnya Soleh.
Sebab pihak keluarga hingga kini masih dihantui kecurigaan, karena terdapat bekas jahitan di pinggang korban yang belum diketahui penyebabnya
"Iya, karena kematiannya janggal," ucap Atenk.
Baca juga: Ungkap Jaringan Besar Judi Online Pelaku Lintas Negara, Polri: 5.885 Rekening Terindikasi Terlibat
Seperti diketahui, Soleh dinyatakan meninggal dunia saat bekerja di Kamboja.
Ibu Soleh, Diana (43), mengatakan bahwa anaknya dikabarkan meninggal dunia pada Senin (3/3/2024) pagi.
Diana memaparkan sebelum dikabarkan meninggal dunia, putra pertamanya itu sempat meminta izin kepada dirinya, Soleh mengaku menerima tawaran dari sebuah yayasan pencari kerja yang berkantor di Tanjung Priok, Jakarta Utara, pada pertengahan Februari 2025.
"Awalnya, Soleh dijanjikan bekerja di bidang perhotelan di Thailand. Soleh mau terima tawaran, karena sebelumnya dia kuliah D3 jurusan chef atau koki," kata Diana, Kamis (27/3/2025).
Diana menjelaskan, Soleh mendatangi kantor yayasan tersebut dengan ditemani seorang perempuan berinisial S pada 17 Februari 2025.
Sesampainya bertemu pihak yayasan, Soleh mengabarkan kepada Diana telah bersepakat untuk bekerja di Thailand.
"Saat sudah setuju, Soleh kembali ke rumah minta restu. Lalu, pada 18 Februari 2025, Soleh berangkat ke Thailand menggunakan pesawat, walaupun saya sempat larang," jelas Diana.
Sesampainya di Thailand, kata Diana, Soleh langung menghubungi ibunya sembari mengingatkan untuk tidak mengkhawatirkannya.
Baca juga: Polisi Sita Rp 61 Miliar dari 164 Rekening yang Diduga Dipakai untuk Menampung Hasil Judi Online
Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO)
Bekasi
judi online
Kamboja
Ekshumasi
ekshumasi makam
Thailand
operator judi online
autopsi
Mabes Polri
pemuda
| Motor Warga Dirampas saat Melintas di Jalan Raya Setu Lubang Buaya Bekasi, Polisi Kejar Para Pelaku |
|
|---|
| Rayakan Sumpah Pemuda, EIGER Adventure Land dan KLH Tanam Pohon di Kawasan Puncak |
|
|---|
| Punya Cita-Cita Jadi Ilmuwan, Siswi Sekolah Rakyat Ingin Ubah Sampah Jadi Berkah |
|
|---|
| Pria di Bekasi Tewas Dibacok dengan Celurit oleh Orang Tak Dikenal, Polisi Masih Buru Pelaku |
|
|---|
| Pria di Babelan Bekasi Tewas Dibacok Kelompok Tak Dikenal, Polisi Lakukan Penyelidikan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.