Pilkada 2024
Tim Transisi Akan Segera Diumumkan, Pramono: Sepenuhnya Orang Pekerja Bukan Pendekatan Politik
Pramono Anung akan segera mengumumkan tim transisi yang akan bertugas selama jeda waktu sampai resmi dilantik sebagai Gubernur Jakarta usai ditetapkan
Penulis: Yolanda Putri Dewanti | Editor: Junianto Hamonangan
WARTAKOTALIVE.COM JAKARTA — Pasangan calon (paslon) gubernur dan wakil gubernur nomor urut 3, Pramono Anung-Rano Karno hadir dalam acara penetapan gubernur dan wakil gubernur Jakarta terpilih yang akan digelar Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Jakarta, hari ini, Kamis (9/1/2025).
Usai ditetapkan, Pramono Anung akan segera mengumumkan tim transisi yang akan bertugas selama jeda waktu sampai resmi dilantik sebagai Gubernur Jakarta.
Pramono memastikan tim transisi ini akan berisi orang-orang dari kalangan profesional.
“Jadi bukan pendekatannya politik, tetapi betul-betul pendekatannya adalah orang-orang yang kerja,” ucap Pramono di kediamannya kawasan Cipete, Jakarta Selatan, Kamis (9/1/2025).
Dia mengatakan, bahwa orang yang ia bentuk dalam tim transisi, sudah ia kenal.
Bahkan anggota tim ini sudah memiliki pengalaman di Balai Kota.
“Banyak orang-orang yang profesional, orang-orang yang selama ini mempunyai track record untuk bekerja misalnya ahli air, ahli tata kota, yang selama ini juga banyak yang sudah dipakai di Balai Kota,” lanjut Pramono.
Baca juga: BREAKING NEWS KPU Resmi Tetapkan Pramono-Rano Sebagai Gubernur-Wakil Gubernur Jakarta Terpilih
Sedangkan untuk nama pastinya Pramono minta awak media untuk bersabar, ia akan segera mengumumkan setelah penetapan pasangan Pramono Anung dan Rano Karno sebagai gubernur dan wakil gubernur terpilih periode 2024–2029 akan dilaksanakan di Hotel Pullman Jakarta Central Park, Kamis, 9 Januari 2025.
Sebagai informasi, KPU DKI Jakarta sebelumnya menetapkan Pramono Anung-Rano Karno sebagai pasangan dengan perolehan suara terbanyak. Keputusan diambil lewat rapat pleno terbuka pada, Minggu, 8 Desember 2024.
Pasangan Pramono-Rano mendapatkan 2.183.239 suara. Sedangkan pasangan nomor urut 1, Ridwan Kamil-Suswono meraih 1.718.160 suara. Lalu, pasangan calon gubernur dan wakil gubernur nomor urut 2, Dharma Pongrekun dan Kun Wardhana mendapat perolehan 459.230 suara.
Adapun perolehan seluruh suara sah jumlahnya 4.360.629. Seluruh suara sah dan tidak sah 4.724.393. Sementara jumlah pengguna hak pilih mencapai 4.724.393 dari total daftar pemilih tetap (DPT) 8.214.007.(m27)
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di WhatsApp.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News.
| Temukan Adanya Tindak Pidana, Bawaslu Serahkan Kasus Pilkada Barito Utara Kepada Kepolisian |
|
|---|
| Dana Pengawasan Pilkada 2024 Masih Tersisa, Bawaslu DKI Minta untuk Pembangunan Fasilitas Kantor |
|
|---|
| Pasca Putusan MK, Pendiri LPP Surak Siap Mengawal PSU Ulang di 24 Wilayah Indonesia |
|
|---|
| Digelar Estafet, Mahkamah Konstitusi Gelar Sidang 6 dari 40 PHPU, Termasuk Barito Utara dan Babel |
|
|---|
| Bantah Pelanggaran Pemilu, Ketua KPU Barito Utara: Semua Prosedur Kami Lakukan Berdasarkan Aturan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.