Piala Asia 2023
Australia Vs Timnas Indonesia, Ribuan Suporter Garuda di Qatar Kesulitan Dapat Tiket
Ribuan WNI di Qatar belum bisa membeli tiket laga timnas Indonesia Vs Australia di babak 16 besar Piala Asia
WARTAKOTALIVE.COM -- Laga timnas Indonesia vs Australia tersaji pada babak 16 besar Piala Asia 2023 di Stadion Jassim bin Hamad, Qatar, Minggu (28/1/2024) pukul 18.30 WIB besok.
Meski begitu, ribuan warga negara Indonesia (WNI) di Qatar kesulitan mendapatkan tiket untuk menyaksikan pertandingan timnas Indonesia melawan Australia tersebut.
Berdasarkan informasi yang didapat Kompas.com dari KBRI Doha, sekitar 4.000 warga negara Indonesia yang hendak menyaksikan laga belum mendapatkan tiket pertandingan.
Bahkan, laman penjualan online sempat mengalami gangguan karena banyaknya penggemar Indonesia yang mencoba membeli tiket.
Ketua Badan Tim Nasional (BTN) Indonesia, Sumardji, juga mengakui bahwa sampai saat ini belum ada kepastian berapa slot tiket yang didapat untuk pendukung Merah Putih.
"Untuk suporter yang ada di Doha, saya berharap bisa mendukung walaupun saat ini kondisinya masih kesulitan mendapat tiket," ucap Sumardji kepada Kompas.com.
Baca juga: Erick Thohir Yakin Timnas Indonesia Bisa Imbangi Timnas Australia di 16 Besar Piala Asia 2023 Besok
"Kapasitas stadion yang dipakai kecil sekitar 12.000. Kami selalu koordinasi dengan kedutaan, belum pasti berapa slot tiket untuk suporter timnas Indonesia," tuturnya.
"Kalau nanti tidak bisa mendapatkan tiket, saya berharap bisa mendukung melalui media TV yang ada," ucap Sumardji.
Sumardji juga meminta para suporter yang ada di Indonesia untuk memberikan dukungan dan doa agar timnas bisa meraih kemenangan.
"Untuk suporter di Indonesia, saya berharap semuanya turut mendoakan, memberikan dukungan yang ikhlas agar kami bisa meraih kemenangan," ujar Sumardji.
Baca juga: Mantan Pemain Asing Madura United Ini Sebut Timnas Indonesia Punya Faktor X saat Lawan Australia
Timnas Indonesia lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023 sebagai salah satu dari empat tim peringkat ketiga terbaik.
Kelolosan Indonesia dipastikan dari hasil pertandingan Grup F antara Kirgistan dan Oman yang berakhir imbang dengan skor 1-1.
Ini merupakan kali pertama Indonesia melaju ke fase gugur Piala Asia.
Dalam empat partisipasi sebelumnya, Indonesia gagal lolos dari babak grup pada 1996, 2000, 2004, dan 2007.
Shin Tae-yong Optimis
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong membidik kemenangan di babak 16 besar Piala Asia 2023 lawan Australia.
Walau perbedaan ranking sangat jauh, Shin Tae-yong tetap menargetkan kemenangan timnas Indonesia atas Australia di babak 16 besar Piala Asia 2023.
Timnas Indonesia baru saja mencetak sejarah dengan lolos untuk pertama kalinya ke fase gugur Piala Asia.
Kini Shin Tae-yong siap menciptakan sejarah lainnya dengan terus melaju ke babak 8 besar Piala Asia 2023.
Baca juga: Shin Tae-yong Bawa Timnas Indonesia ke 16 Besar Piala Asia, Asnawi: Tuhan Jawab Do’a dan Usaha Kita
"Kami ranking 146 di FIFA dan Australia 25, ada perbedaan signifikan dalam hal kemampuan," kata Shin Tae-yong dilansir BolaSport.com dari Yonhap.
"Akan sulit menghantam batu menggunakan telur, tetapi kita akan mencoba di turnamen ini."
"Satu kesalahan bisa menjadi penentu hasil laga," tambahnya.
Bahkan Shin Tae-yong berangan-angan bisa bertemu Korea Selatan di perempat final.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Timnas Indonesia Vs Australia, Suporter Garuda Sulit Dapat Tiket"
Piala Asia 2023
Piala Asia
Timnas Indonesia
Australia
Timnas Indonesia VS Australia
suporter Garuda
Qatar
tiket
Australia Vs Indonesia
| Shin Tae-Yong Pastikan Timnas Indonesia U23 Terus Berkembang, Siap Hadapi Guinea |
|
|---|
| Ernando Ari Bayar Tunai Kegagalan Penalti AFF U-23 Saat Pulangkan Korea Selatan |
|
|---|
| Shin Tae-yong Ungkap Ada Kuncian yang Bikin Timnas U23 Lolos ke Semifinal Piala Asia |
|
|---|
| Kala Justin Hubner Tendang Penalti Sambil Nangis dan Mata Berkaca-kaca, Netizen: Kerja Tangan Tuhan |
|
|---|
| Erick Thohir Bersyukur Timnas Indonesia U23 Berhasil Lolos ke Semifinal dengan Drama Mendebarkan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.