Pilpres 2024
Survei Litbang Kompas Terbaru, Ganjar-Mahfud Gagal, Prabowo-Gibran dan AMIN Lolos ke Putaran Kedua
Suvei Litbang Kompas tebaru mengejutkan, Ganjar-Mahfud gagal di Pilpres 2024. Ini merupakan pukulan buat PDIP dan mitra koalisi.
Pada Januari 2022, sosok capres telah menguat ketiga nama, yaitu Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.
Dari tiga sosok capres, Prabowo dan Ganjar saling salip posisi teratas, sementara Anies selau berada di posisi ketiga.
Berikut rangkuman hasil survei Litbang Kompas sepanjang 2022 dan 2023 tentang elektabilitas capres 2024.
Januari 2022: Capres Mengerucut ke Anies, Ganjar, Prabowo
Survei Litbang Kompas yang diambil pada 17-30 Januari 2022 menunjukkan bakal capres saat itu mulai mengerucut dan menguat ke tiga nama, yaitu Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, dan Prabowo Subianto.
Hasil survei Litbang Kompas terkait elektabilitas bakal capres pada Januari 2022 sebagai berikut:
1. Prabowo Subianto : 26,5 persen
2. Ganjar Pranowo : 20,5 persen
3. Anies Baswedan : 14,2 persen
Sejumlah nama lain elektabilitasnya di bawah 5 persen, seperti Sandiaga Uno 4,9 persen di posisi keempat, dan Agus Harimurti Yudhoyono 3,7 persen di posisi kelima.
Survei ini dilakukan terhadap 1.200 responden di 34 provinsi, dengan margin of error penelitian 2,8 persen.
Mei-Juni 2022: Prabowo Ungguli Ganjar dan Anies
Survei Litbang Kompas yang dilakukan pada 26 Mei hingga 4 Juni 2022 menunjukkan elektabilitas Prabowo Subianto berada di urutan pertama.
Ganjar Pranowo di posisi kedua dan Anies Baswedan di posisi ketiga.
Tidak ada perubahan signifikan dibandingkan hasil survei periode sebelumnya.
1. Prabowo Subianto : 25,3 persen
2. Ganjar Pranowo : 22 persen
3. Anies Baswedan : 12,6 persen
Survei Litbang Kompas ini dilakukan terhadap 1.200 responden yang dipilih secara acak di 34 provinsi, dengan margin of error kurang lebih 2,8 persen.
Pilpres 2024
Ganjar-Mahfud
Prabowo-Gibran
AMIN (Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar)
Litbang Kompas
Survei Litbang Kompas
| Tim Sinkronisasi Prabowo-Gibran Tegaskan Pemangkasan Makan Bergizi Rp 7.500 Cuma Isu |
|
|---|
| Gibran Mundur dari Wali Kota Solo, Mardani Ali Sera Sebut Perlu Banyak Menyerap dan Siapkan Diri |
|
|---|
| Menko PMK Muhadjir Sebut Transisi Pemerintahan Jokowi ke Prabowo Sudah Dibahas Dalam Rapat Kabinet |
|
|---|
| AHY Dukung Prabowo Tambah Pos Kementerian dan Tak Persoalkan Berapa Jatah Menteri untuk Demokrat |
|
|---|
| Prabowo-Gibran Ngopi Santai di Hambalang, Gerindra: Sangat Mungkin Bahas Format dan Formasi Kabinet |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.