Elektronik

Cara Memasak Nasi Tanpa Takut Gosong: Ini Tips Ampuh Menggunakan Rice Cooker

Ketika Anda ingin memasak nasi dengan rice cooker, perlu diperhatikan hal-hal berikut ini agar nasi tidak gosong.

|
istimewa
Rice Cooker Sharp KS-N18MG. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Rice cooker adalah alat yang sangat praktis dan mudah digunakan untuk memasak nasi.

Namun, ada saat-saat ketika nasi dapat gosong jika tidak diperhatikan dengan baik. Bagi banyak orang, memasak nasi dengan rice cooker adalah suatu seni yang harus dikuasai.

Rice Cooker Sharp KS-N18MG memiliki fitur multifungsi untuk memudahkan dalam memasak nasi.

Fungsi 3 in 1 yang diberikan adalah memasak, menghangatkan, dan mengukus. Kapasitas sebesar 1,8 liter membuat memasak nasi menjadi menguntungkan.

Rice cooker ini memiliki spesifikasi berikut ini, antara lain:

  • Voltase : 220V/50 Hz.
  • Dimensi Produk : 282 x 289 x 290 mm.
  • Kapasitas : 1.8 liter.
  • Garansi : 12 Bulan dari Distributor Resmi di Indonesia.
  • Konsumsi Daya : 400 Watt (Cooking), 60 Watt (Warming).
  • Lain-lain : Panci Anti Lengket.
  • Berat Produk : 2.5 kg.

Tips memasak nasi tanpa gosong

Kepraktisan rice cooker memudahkan dalam memasak nasi. Anda tidak perlu menyalakan kompor, cukup mencolokan listrik saja sudah jadi nasi matang.

Memasak nasi adalah kemampuan dasar memasak warga Indonesia. Sebab, hampir semua orang indonesia tidak bisa lepas dari nasi. Siang makan nasi warteg, malam hari nyari tukang nasi goreng.

Apabila Anda ingin memasak nasi dengan rice cooker, perlu diperhatikan hal-hal berikut ini agar nasi tidak gosong.

1. Pilih jenis beras yang tepat

Langkah pertama yang sangat penting dalam memasak nasi yang tidak gosong adalah memilih jenis beras yang tepat. Beras bermutu baik, seperti beras jasmine atau beras basmati, seringkali menghasilkan nasi yang lebih lezat dan tidak lengket.

Pastikan untuk mencuci beras dengan air bersih sebelum memasak untuk menghilangkan sisa amilum yang dapat membuat nasi lengket.

2. Ukur dengan benar

Saat memasak nasi dengan rice cooker, mengukur air dan beras dengan benar adalah kunci keberhasilan. Setiap jenis beras mungkin membutuhkan perbandingan air yang berbeda, tetapi perbandingan umum adalah 1:1,5 hingga 1:2.

Artinya, jika Anda menggunakan satu cangkir beras, Anda perlu menggunakan 1,5 hingga 2 cangkir air. Mengukur air yang tepat adalah salah satu cara terbaik untuk menghindari nasi gosong.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved