Penganiayaan

Seorang Remaja Dicekik dan Diinjak 2 Pemuda di Jagakarsa, Dituding Sombong di Grup WA

Aksi penganiayaan terhadap seorang remaja pria pengendara motor oleh 2 pemuda terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Budi Sam Law Malau
Istimewa
Aksi penganiayaan terhadap seorang remaja pria pengendara motor terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan. Aksi kekerasan tersebut terekam kamera CCTV dan beredar di media sosial. Rekaman CCTV berdurasi 40 detik itu menunjukkan, aksi penganiayaan terjadi pada Sabtu (19/8/2023) sekira pukul 13.37 WIB. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA -- Aksi penganiayaan terhadap seorang remaja pria pengendara motor terjadi di wilayah Jagakarsa, Jakarta Selatan.

Aksi kekerasan tersebut terekam kamera CCTV dan beredar di media sosial.

Rekaman CCTV berdurasi 40 detik itu menunjukkan, aksi penganiayaan terjadi pada Sabtu (19/8/2023) sekira pukul 13.37 WIB.

Dalam video, awalnya dua motor melintas di sebuah jalan di gang sempit.

Lalu, motor hijau yang ada di depan tiba-tiba berhenti, diikuti motor pink di belakangnya.

Motor di depan yang berboncengan langsung menghampiri korban yang seorang diri diperkirakan berusia remaja.

Baca juga: Pierre Gruno Masih Mendekam di Tahanan Meski Damai dengan Korban Penganiayaan, Ini Penjelasan Polisi

Pelaku mencekik korban, lalu membantingnya sambil melontarkan kata-kata.

"Ampun enggak lu?" kata pelaku yang mengenakan kaos berkelir hitam.

Korban yang tidak tahu menahu bertanya kepada pelaku.

Baca juga: Begini Tampang Empat Pelaku Penganiayaan Pengunjung hingga Tewas di Pademangan

"Lu siapa dulu bang, gua enggak kenal lu," tanya korban yang memakai kaos hijau.

"Enggak kenal, enggak kenal, anj***, jangan tengil lu kalau di WA," ucap pelaku sambil menginjak korban.

"Sumpah, gua enggak kenal lu," jawab korban.

Baca juga: Istri Korban Tewas Penganiayaan Sekuriti Ancol Sakit Hati, Tak Ada Permintaan Maaf

"Enggak kenal lu, ngen*** lu," balas pelaku.

Belum diketahui secara pasti di mana lokasi tepatnya aksi penganiayaan itu dilakukan.

Sementara itu, Kapolsek Jagakarsa Kompol Multazam Lisendra mengatakan pihaknya akan menyelidiki aksi penganiayaan tersebut.

Sumber: Warta Kota
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved