Kabar Artis
Nathalie Holscher Lepas Hijab Setelah Bercerai, Sule Tidak Pernah Minta Mantan Istrinya Berjilbab
Komedian Sule buka suara terkait mantan istrinya, Nathalie Holscher, yang memutuskan untuk melepas hijab.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, MAMPANG PRAPATAN - Usai cerai dengan komedian, Sule, Nathalie Holscher memutuskan untuk melepas hijab.
Terkait hal itu, Sule tidak bisa berkomentar banyak.
Sule mengaku bahwa dirinya membebaskan Nathalie Holscher untuk melepas hijab, karena keputusan Nathalie berhijab bukan karena permintaannya.
"Kalau hijab tidaknya itu urusan dia, karena saya tidak menyuruh untuk berhijab," kata Sule saat ditemui di Studio Trans TV, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Rabu (19/7/2023).
Sule pun memuji penampilan Nathalie Holscher yang tak berhijab lagi.
"Dia dari dulu memang cantik. Saya suka, karena sebagai manusia, harus suka, karena setiap manusia diberikan kejelekan pasti dan kebaikan," ujar Sule.
Baca juga: Komedian Sule Ogah Komentari Penampilan Nathalie Holscher Lepas Hijab: Kita Sudah Masing-masing
Sule menegaskan bahwa dirinya tidak pernah menyuruh Nathalie Holscher untuk berhijab saat menikah dengannya.
Yang jelas, ayah dari Rizky Febian itu senang melihat sang mantan istri, punya kemauan berhijab saat ingin menikah dengannya.
"Oh tidak (bukan saya yang nyuruh berhijab), dia sendiri, dengan sendirinya, dia tiba-tiba pakai hijab. Saya senang dong dan tidak ada suruhan," pungkasnya.
Baca juga: Kenang Saat Berjuang Beli Susu untuk Rizky Febian, Komedian Sule Bantah Sindir Nathalie Holscher
Bantah
Beberapa waktu lalu, Nathalie Holscher menganggap nafkah yang diberikan komedian Sule sebesar Rp 25 juta untuk putra mereka Adzam, kecil.
Tak berselang lama dari pernyataan Nathalie Holscher itu, Sule pun memposting foto saat ia tengah menabuh gendang.
Sule mengenang perjuangannya mencari uang untuk membeli susu Rizky Febian.
Sontak saja, banyak yang menuding bahwa postingan itu untuk menyindir Nathalie Holscher.
Menanggapi itu, Sule membantah semua tudingan tersebut dan tidak niatan untuk menyindir siapa pun.
Alasan PN Jakarta Barat Tolak Gugatan Selebgram Rea Wiradinata terhadap Noverizky |
![]() |
---|
Terungkap, Ini Alasan Ririn Dwi Ariyanti Tidak Pernah Hadir saat Jonathan Frizzy Jalani Sidang |
![]() |
---|
Wali Kota Tangsel Buka Ruang Dialog, Leony: Bukan ke Saya Doang, Tapi Seluruh Masyarakat Tangsel |
![]() |
---|
Bikin Patah Hati, Zaskia Adya Mecca Kaget saat Lihat Foto Terduga Pelaku Penganiayaan Karyawannya |
![]() |
---|
Pertama Ikut Kontes Kecantikan, Kirana Larasati Terpilih 2nd Runner Up Miss Universe Indonesia 2025 |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.