Pilpres 2024

PA 212 Buka Peluang Dukung Ganjar Pranowo di Pilpres 2024, Ini Syarat yang Harus Dipenuhi Ganjar

Novel pun menyerukan umat Islam tidak tertipu dengan label partai Islam yang namun malah mendukung penista agama.

Editor: Feryanto Hadi
Tribunnews/Rizki Sandi Saputra
Wasekjen PA 212 Novel Bamukmin di sela-sela aksi bela Islam 2503, di Monas Jakarta Pusat, Jumat (25/3/2022). 

Dia pun menegaskan kembali bahwa akan tunduk terhadap putusan ijtima ulama nanti pada 2024 untuk menentukan siapa capres dan cawapres yang harus dipilih serta diperjuangkan.

Trimedia nyatakan all out menangkan Ganjar

Sementara itu, anggota DPR RI Fraksi PDI Perjuangan (PDIP) asal Sumatera Utara Trimedya Panjaitan memastikan akan mendukung penuh Bakal calon presiden (Bacapres) PDI Perjuangan Ganjar Pranowo

Pernyataan ini disampaikan saat keduanya bertemu di Kota Medan, Sumatera Utara (Sumut).

Pria yang dikenal sebagai salah satu senior di Komisi III DPR RI yang membidangi isu hukum itu, bahkan sempat melakukan salam komando dengan Ganjar Pranowo.

Hal itu terjadi saat Ganjar melakukan kunjungan pertamanya di kantor DPD PDIP Sumut di Jalan Jamin Gintings, Minggu (11/6/2023).

Di sana, ratusan kader PDIP sudah menunggu.

Tampak Ketua DPP PDIP Sukur Nababan sudah menanti bersama ratusan kader itu.

Baca juga: AHY-Puan Akan Bertemu Bahas Posisi Cawapres Ganjar, SBY: Pertemuan dengan Niat Baik Bawa Kebaikan

Sebelum memulai acara di Kantor DPD Sumut, Ganjar dan Trimedya lalu melakukan salam komando.

Sontak Laoly, Sukur Nababan, dan Ketua DPD PDIP Sumut Rapidin Simbolon bertepuk tangan atas momen tersebut.

Ganjar pun tampak menepuk pundak Trimedya.

Sesudah itu, tampak Ganjar dan Trimedya melakukan percakapan singkat.

Ganjar ternyata bertanya kabar kepada Trimedya. Sebab keduanya sudah lama tidak berjumpa.

Kepada Trimedya, Ganjar bertanya soal perkembangan gulat.

Sebab Trimedya adalah Ketua Umum Pusat Persatuan Gulat seluruh Indonesia periode 2018-2025.

Baca juga: Isu Penjegalan Anies: Politisi Demokrat Sebut Anies Diancam hingga Parpol Ditekan Keluar Koalisi

Sumber: Warta Kota
Halaman 3/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved