Persija Jakarta

Persija Latihan Perdana saat Puasa Ramadan 2023, Begini Kesan Hanif Sjahbandi

Persija Jakarta menggelar latihan perdana saat puasa di bulan suci Ramadan 2023, Kamis (23/3/2023) malam kemarin.

Editor: Rendy Renuki
Persija
Kesan Hanif Sjahbandi saat mengikuti sesi latihan perdana Persija Jakarta saat puasa di bulan suci Ramadan 2023. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Persija Jakarta menggelar latihan perdana saat puasa di bulan suci Ramadan 2023, Kamis (23/3/2023) malam kemarin.

Para penggawa Macan Kemayoran mengikuti sesi latihan perdana pada bulan puasa di lapangan latihan Jakarta Internasional Stadium (JIS), Jakarta Utara.

Agenda latihan perdana Persija Jakarta pada Ramadan 2023 ini diawali dengan sesi buka puasa bersama.

Setelah itu, pelatih Persija Thomas Doll langsung memimpin latihan mulai pukul 19.15 WIB.

Menggelar latihan pada malam hari memang akan menjadi rutinitas para pemain Macan Kemayoran selama bulan Ramadan 2023.

Momen itu pun turut ditanggapi gelandang Persija, Hanif Sjahbandi, yang memberikan kesan pertamanya mengikuti sesi latihan bersama Persija di bulan puasa.

"Alhamdulillah semua lancar dan hari ini adalah hari pertama kami menjalankan puasa di tahun ini," ucap Hanif seperti dilansir Wartakotalive.com dari situs resmi Persija, Jumat (24/3/2023).

"Untuk sekarang semuanya masih dalam proses adaptasi. Tapi saya rasa semua sama saja, apakah kami melakukan latihan sore atau malam, mau itu di bulan puasa atau tidak," katanya melanjutkan.

Mantan pemain Arema FC itu mengatakan menjalankan puasa adalah ibadah yang wajib dijalankan oleh umat muslim.

Sehingga, Hanif merasa jika menjalani puasa sambil melakukan latihan bukan lah suatu halangan.

"Menurut saya berpuasa adalah ibadah bagi umat yang menjalakannya. Saya pikir tidak akan mengganggu latihan tim," pungkas Hanif.

Sama seperti sesi latihan yang digelar malam hari, kompetisi Liga 1 2022/2023 pun melakukan penyesuaian jadwal pertandingan selama Ramadan 2023.

Baca juga: Timnas Indonesia vs Burundi, Penggawa Persija Riko Simanjuntak Sisipkan Harapan

Liga 1 2022/2023 akan menjalani seluruh pertandingan pada malam hari mulai pukul 20.30 WIB selama Ramadan 2023.

Persija sendiri saat ini masih menempati posisi ketiga klasemen Liga 1 2022/2023 dengan mengantongi 54 poin.

Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News

BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved