Breaking News

BREAKING NEWS: Atlet Bulu Tangkis Indonesia Tewas Kecelakaan di Jalan Tol Cipali Senin Pagi

Atlet bulu tangkis muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21), tewas dalam kecelakaan di Jalan Tol Cipali, tepatnya di sekitar Pemalang, Jateng.

Penulis: Suprapto | Editor: Suprapto
badminton.ina
Atlet bulu tangkis muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21), dikabarkan tewas dalam kecelakaan di Jalan Tol Cipali, tepatnya di sekitar Pemalang, Jawa Tengah, Senin (20/3/2023) dini hari. 

WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA-- Innalillahi wa inna ilaihi roji'un. Kabar duka datang dari dunia bulu tangkis Indonesia.

Atlet bulu tangkis muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21 tahun), dikabarkan tewas dalam kecelakaan di Jalan Tol Cipali.

Syabda Perkasa Belawa mengalami kecelakaan di sekitar Pemalang, Jawa Tengah, Senin (20/3/2023) dini hari.

Informasi yang diperoleh Wartakotalive.com dari akun instagram resmi Persatuan Bulu Tangkis Indonesia (PBSI) Senin (20/3/2023) sekitar pukul 09:40 WIB menginformasikan, kepergian Syabda Perkasa Belawan meninggalkan duka mendalam.

"Keluarga besar PP PBSI mengucapkan belasungkawa yang sedalam-dalamnya atas berpulangnya salah satu atlet muda Indonesia, Syabda Perkasa Belawa (21 tahun) dalam kecelakaan di tol Pemalang (Jawa Tengah), Senin (20/3) dini hari," demikian informasi di akun Badminton.ina.

Baca juga: Meski Kalah di Final All England, Ahsan/Hendra Senang Bisa Teror Pemain Muda

"Mohon doa semoga arwahnya husnul khatimah dan diterima di tempat terbaik di sisi Allah."

"Perginya Syabda Perkasa Belawa meninggalkan duka yang mendalam bagi keluarga, rekan-rekan, dan seluruh masyarakat olahraga Indonesia."

Dalam catatan PBSI, Syabda adalah atlet yang tangguh dan berprestasi. "Pengorbananmu akan selalu dikenang," demikian seperti tertulis di akun instagram PBSI tersebut.

Wartakotalive.com masih mencoba menghubungi sumber-sumber resmi keluarga korban maupun PBSI terkait informasi meninggalnya atlet bulu tangkis muda Indonesia tersebut. 

Baca juga: Sosok Syabda Perkasa Belawa Pahlawan Piala Thomas Indonesia Tewas Kecelakaan di Jalan Tol Cipali

Hanya saja, kabar duka itu tentu saja mengejutkan keluarga besar PBSI dan juga rakyat Indonesia di tengah kegembiraan setelah terjadi All Indonesian Final di All England 2023 untuk ganda putra.

Ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berhadapan dengan yuniornya Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

Fajar/Hendra harus puas menjadi runner-up pada All England 2023.

Pasangan berjuluk The Daddies itu gagal mengunci kemenangan dari kompatriotnya, Fajar/Rian , di Utilita Arena, Birmingham, Inggris, Minggu (19/3/2023).

Ahsan/Hendra takluk dari juniornya dengan skor akhir 17-21, 14-21, dalam waktu 34 menit.

Halaman
1234
BERITATERKAIT
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved