Ramadan
Penentuan Awal Puasa Ramadan Kemenag Gelar Sidang Isbat 22 Maret, Ini Jadwal Lengkap Imsakiyah
Kementerian Agama akan gelar Sidang Isbat untuk menentukan awal Ramadan 1444 H sekaligus menentukan jatuhnya hari awal ibadah puasa pada 22 Maret
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Puasa Ramadan tinggal menghitung hari, berdasarkan penanggalan hijriah 1 Ramadan 1444 akan jatuh pada Kamis 23 Maret 2023.
Sementara itu Kementerian Agama akan menggelar Sidang Isbat untuk menentukan awal Ramadan 1444 H sekaligus menentukan jatuhnya hari awal ibadah puasa bagi umat Islam pada Rabu 22 Maret 2023 mendatang.
Sidang Isbat nantinya akan digelar di Auditorium HM Rasjidi, Kantor Kemenag RI, Jalan MH Thamrin, Jakarta.
"Sidang Isbat penentuan awal Ramadan Insya Allah akan dilaksanakan pada tanggal 22 Maret 2023 bertepatan dengan 29 Syakban 1444 H," kata Dirjen Bimas Islam Kemenag Kamaruddin Amin
Sidang Isbat mempertimbangkan informasi awal berdasarkan hasil perhitungan secara astronomis (hisab) dan hasil konfirmasi lapangan melalui mekanisme pemantauan (rukyatul) hilal.
Baca juga: Apakah Boleh Niat Puasa Ramadan untuk Sebulan? Begini Penjelasan Ulama
Sementara itu, ormas Islam Muhammadiyah telah menetapkan awal Ramadan atau 1 Ramadhan 1444 Hijriah jatuh pada Kamis, 23 Maret 2023.
Penetapan ini merupakan hasil hisab hakiki wujudul hilal yang dipedomani oleh Majelis Tarjih dan Tajdid Pimpinan Pusat Muhammadiyah.
Melalui sidang isbat tersebut, nantinya akan mempertimbangkan hasil hisab atau perhitungan astronomis dan hasil konfirmasi rukyatul hilal atau pemantauan hilal.
Kamaruddin mengatakan, pemerintah masih menggunakan kriteria baru MABIMS untuk mengonfirmasi pemantauan hilal.
MABIMS adalah kependekan dari Menteri-menteri Agama Brunei Darussalam, Indonesia, Malaysia, dan Singapura.
Kriteria baru MABIMS mengharuskan hilal awal memiliki ketinggian minimal 3 derajat dan elongasi minimal 6,4 derajat.
Baca juga: Niat Bayar Utang Puasa Ramadan Digabung dengan Puasa Senin Kamis
Kriteria baru tersebut merupakan pembaruan dari kriteria lama lantaran mendapat banyak masukan dan kritik, yakni ketinggian 2 derajat dengan sudut elongasi 3 derajat.
Meski pemerintah saat ini belum memutuskan kapan awal puasa 2023, Kamaruddin menyampaikan adanya potensi bersamaan, yakni pada 23 Maret 2023.
"Insyaallah (awal puasa 2023) berpotensi bersamaan," ungkap dia.
Jelang Lebaran, DPC Partai Demokrat Kota Depok Bagikan Sembako ke 700 PAC |
![]() |
---|
5 Tahun Jadi Masinis, Oka Galih Saputra Tak Pernah Rayakan Lebaran Bersama Keluarga - 2 |
![]() |
---|
Masinis Oka Galih Saputra : Sejak Kecil Lihat Kereta di Pinggir Rel, Kini Mimpinya Jadi Kenyataan -1 |
![]() |
---|
Harga Komoditas Pangan Jelang Lebaran Naik 2 Kali Lipat, Salah Satu Faktor Libur Hari Raya |
![]() |
---|
Berbagi di Bulan Ramadan, Ikadin Jaksel Bagikan 500 Nasi Kotak di Depan Kantor Wali Kota Jaksel |
![]() |
---|