Persija Jakarta
Perkiraan Susunan Pemain Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC, Pelatih Rodrigo Santana Ambisius
Persija Jakarta targetkan raih kemenangan saat lawan RANS Nusantara FC di Stadion Patriot Candrabhaga pada Jumat (3/2/2023) pukul 15.30 WIB.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Persija Jakarta menghadapi RANS Nusantara FC pada pekan ke-22 Liga 1 2022/2023 di Stadion Patriot Candrabhaga pada Jumat (3/2/2023) pukul 15.30 WIB.
Laga itu disiarkan secara langsung di Indosiar dan live streaming di vidio.com.
Saat ini, Persija ada di peringkat kedua klasemen sementara usai mengoleksi 41 poin dari 21 penampilan.
Sedangkan, RANS ada di peringkat ke-16 klasemen sementara dengan torehan 17 poin dari 21 kali main.
Persija menargetkan kemenangan pada laga itu untuk menjaga peluang merebut posisi Persib Bandung di puncak klasemen sementara Liga 1 2022/2023.
Saat ini, Persib jadi pemuncak klasemen sementara dengan raihan 42 poin dari 20 kali penampilan.
Baca juga: Meski Absen di Laga Persija vs RANS, Witan Sulaeman Tetap Hadir di Stadion Patriot Candrabhaga
Baca juga: Link Live Streaming Persija vs RANS, Thomas Doll Belum Mainkan Witan Sulaeman dan Rahmat Nicko
Baca juga: Persija Jakarta vs RANS Nusantara FC, Tim Raffi Ahmad Ngotot Curi Poin di Stadion Patriot
Sementara, RANS akan jadikan laga kontra Persija momentum untuk memerbaiki performa di Liga 1 2022/2023.
Sebelumnya, klub milik Raffi Ahmad itu mendatangkan pelatih dan pemain baru.
The Phoenix mengumumkan pelatih baru, yakni Rodrigo Santana.
Palatih itu menggantikan pelatih mereka sebelumnya yakni Rahmad Darmawan.
Adapun pemain baru yang didatangkan adalah Yanis Mbombo (Belgia), Muhammad Tahir, Bayu Setiawan, dan Agus Nova.
Rodrigo Santana siap mewujudkan ambisi klub minimal ingin membawa tim milik Raffi Ahmad ini bisa finis 10 besar di akhir kompetisi.
“Untuk itu (target) saya belum bisa jawab karena punya waktu sedikit, tapi ya mungkin saya bisa bawa 10 besar," kata Rodrigo.
"Jadi setiap pertandingan kami harus perbaiki. Begitu juga lawan Persija nanti,” ujar Rodrigo.
Firza Andika Bawa Misi Perbaiki Rekor Tandang Persija Jakarta saat Lawan Borneo FC |
![]() |
---|
Bertekad Mengalahkan Persija Jakarta, Pelatih Borneo FC Pieter Huistra Sudah Siapkan Strategi Khusus |
![]() |
---|
Thomas Doll Ingin Tepati Janji Pramusim, Persija Jakarta Usung Misi Revans di Kandang Borneo FC |
![]() |
---|
Persija Jakarta Targetkan Kemenangan, Coach Thomas Doll Bakal Beri Kado Buruk di Ulang Tahun Borneo |
![]() |
---|
Coach Thomas Doll Bawa 20 Pemain Tanpa Tiga Pemain Asing Saat Persija Jakarta Menantang Borneo FC |
![]() |
---|