Berita Jakarta

Luruskan Pernyataan Jokowi, Heru Budi Bantah Proyek Sodetan Ciliwung Mangkrak di Era Anies Baswedan

Jokowi mengaku terkesan atas kerja Heru yang baru menjabat tiga bulan ini. Sebab, proyek sodetan mangkrak selama enam tahun terakhir.

Tangkapan video youtube sekretariat presiden
Presiden Jokowi kunjungi proyek sodetan Ciliwung, Banjir Kali Timur atau BKT Jakarta Timur. 

Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Leonardus Wical Zelena Arga


WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Penjabat (Pj) Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono menepis sindiran Presiden Jokowi bahwa Sodetan Kali Ciliwung yang terbengkalai di era kepemimpinan Anies Baswedan.

"Kan itu tahapan ada yang sodetan di Kebun Nanas. Istilahnya ada in-lite dan out-lite," ujar Heru saat dikonfirmasi, Kamis (26/1/2023).

Sebagai informasi, in-lite adalah jalur masuk air yang ada di Kali Ciliwung, sedangkan out-lite merupakan jalur keluar air yang di Banjir Kanal Timur.

Heru mengatakan yang in-lite sudah dikerjakan sejak 2013 sampai dengan 2016.

Namun memang ada kendala saat pengerjaan.

Baca juga: Pujian Jokowi kepada Heru Budi soal Sodetan Ciliwung Bikin Anies Dihujat, NasDem Bongkar Fakta Lain

"Lalu, yang out-lite memang terhenti karena salurannya harus dilebarkan. Di sana ada beberapa kendala," kata Heru.

Heru menjelaskan kendala tersebut di antaranya: terdapat rumah warga, kemudian ada yang harus didetailkan datanya oleh Badan Pertanahan Nasional (BPN), dengan Trisakti.

Lebih lanjut Heru mengklaim bahwa hal itu telah selesai dilakukan.

"Kalau untuk proses pembebasan lahan kini seluruhnya sudah selesai," ucap Heru.

Baca juga: Kandidat Sekda DKI Tersisa 6 Orang, PNS Asal Bali Joko Agus Setyono Ungguli Peserta Asal DKI

Sehingga pembangunan fisik dari Sodetan Kali Ciliwung sedang diselesaikan untuk penyambungannya.

Heru memastikan tidak ada lagi lahan yang akan dibebaskan. Saat ini tinggal menyelesaikan sambungannya.

Lalu, akan ada penutupan untuk posisi kontrolnya, dan yang terakhir adalah penyempurnaan.

"Secara teknis dan lain-lain sudah selesai. Tinggal ngetes saja. InsyaAllah April 2023 nanti selesai," pungkas Heru.

Halaman
1234
Sumber: Warta Kota
  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved