Persija Jakarta
Gagal Curi Poin Kontra Persis, Thomas Doll Meradang Lihat Penampilan Buruk Pemain Persija
Persija Jakarta tertahan di klasemen Liga 1 2022/2023 usai dikalahkan Persis Solo pada laga pekan ke-19, Kamis (19/1/2023).
Penulis: Alfian Firmansyah | Editor: Feryanto Hadi
Diberitakan sebelumnya, Persija Jakarta tertahan di klasemen Liga 1 2022/2023 usai dikalahkan Persis Solo pada laga pekan ke-19, Kamis (19/1/2023).
Persija Jakarta menelan kekalahan dari Persis Solo dengan skor tipis 0-1 pada pertandingan di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Gol semata wayang Samsul Arief ke gawang Andritany Arhiyasa membuat Persija pulang dengan tangan hampa.
Hasil minor itu sekaligus berimbas kepada pencapaian Macan Kemayoran di klasemen Liga 1 2022/2023.
Persija tertahan di urutan ketiga klasemen Liga 1 dan masih meraih 35 poin.
Macan Kemayoran tertinggal tiga poin dari PSM Makassar yang bercokol di puncak klasemen.
Serta masih selisih satu poin dari Madura United yang bercokol di posisi kedua klasemen pekan ke-19.
Sementara itu, kemenangan masih belum mempengaruhi posisi Persis di klasemen Liga 1 pekan ini.
Baca juga: Meski Sukses Kalahkan Persija, Persis Solo Belum Mampu Naik Level di Klasemen Sementara Liga 1 2022
Laskar Sambernyawa tertahan di urutan ke-12 dan meraih 23 poin, menyamai poin PSIS Semarang dan Persikabo 1973 yang berada di urutan 10 dan 11.
Berikut update klasemen Liga 1 2022/2023 usai laga Persis Solo vs Persija Jakarta:

Lolos Verifikasi AFC Championship, AFC Cup, dan Liga 1, Semangat Persija Jakarta Semakin Membara |
![]() |
---|
Indonesia Meraih Medali Emas, Andritany Ardhiyasa: Mereka Sudah Berpengalaman Berkompetisi di Liga 1 |
![]() |
---|
Maman Berharap Empat Pemain Persija di Timnas U-22 Jadi Kerangka Pasukan Merah Putih di Masa Depan |
![]() |
---|
Kontrak dengan Persija Jakarta Berakhir, Osvaldo Haay: Lambang Monas di Dada Bakal Abadi Selamanya |
![]() |
---|
Jelang Liga 1 2023/2024, Muhammad Ferarri Tak Sabar Kerja Sama dengan Rizky Ridho di Persija Jakarta |
![]() |
---|