Calon Ketum PSSI
Sekjen PSSI Yunus Nusi Sebut Perwakilan FIFA dan AFC Bakal Hadiri Kongres Biasa PSSI
Sekjen PSSI Yunus Nusi membenarkan bahwa pihaknya sedang bersiap menggelar Kongres Biasa PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, pada Minggu (15/1/2023).
Penulis: Abdul Majid | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - PSSI kini sedang bersiap menggelar Kongres Biasa di Jakarta, Sabtu (15/1/2023).
Setelah itu, PSSI giliran mengadakan Kongres Luar Biasa (KLB) yang salah satu agendanya memilih calon Ketua Umum dan Exco PSSI baru pada 16 Februari 2023.
Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI Yunus Nusi membenarkan bahwa pihaknya sedang bersiap menggelar Kongres Biasa PSSI di Hotel Sultan, Jakarta, pada Minggu (15/1/2023).
Yunus Nusi menyebut bahwa perwakilan FIFA dan AFC akan hadir dalam kongres tersebut.
Salah satu agenda Kongres tersebut yakni membentuk tim Komisi Pemilihan (KP) dan Komisi Banding Pemilihan (KBP).
“Kami sudah siap, Alhamdulillah dari FIFA, AFC hari Sabtu akan datang, pelaksanaannya di Hotel Sultan,” kata Yunus Nusi di Kantor PSSI, GBK Arena, Senayan, Jakarta, Kamis (12/1/2023).
“Tanggal 14 registrasi, tanggal 15 pleno. Agendanya seperti biasa yang paling penting di situ ada penetapan Komite pemilihan dan Komite Banding Pemilihan,” ujar Yunus Nusi.
Soal siapa saja yang akan menjadi anggota tim KP dan KBP, Yunus Nusi masih enggan membeberkan.
Ia hanya mengatakan ada sekitar 10 nama yang sudah direkomendasikan oleh para voters dan Exco.
KP dan KBP dibentuk guna mempersiapkan pemilihan Ketua Umum dan Exco PSSI baru pada Kongres Luar Biasa atau Kongres Pemilihan pada 16 Februari mendatang,
“Untuk calonnya PSSI seperti apa yang direkomendasikan beberapa Asprov, klub dan peserta, juga rekomendasi oleh eksekutif komite. Kurang lebih 10 orang itu untuk semua KP dan KBP. Nanti kita akan lempar ke forum pada saat kongres,” terang Yunus Nusi.
Yunus Nusi menuturkan bahwa dalam Kongres Biasa nanti kemungkinan bakal dihadirkan seluruh voters yang berasal dari klub-klub Liga 1, Liga 2, Asprov PSSI, Asosiasi Sepakbola Wanita, Asosiasi Pelatih dan Futsal.
“Sampai hari ini sudah ada 82 peserta atau voters yang kami undang dari 87+1, setelah mendaftarkan kami tunggu sampai malam dan insya Allah hampir semua sudah menyatakan kesediaannya untuk datang,” tutur Yunus Nusi.
Baca juga: Umuh Muchtar Komisaris PT PBB Ungkap Format Kompetisi Keinginan Persib di Kongres PSSI
Baca juga: Sekjen Yunus Nusi Sebut Calon Ketum dan Exco PSSI Bisa Mendaftar Walaupun KP Belum Dibentuk
Baca juga: Indonesia Gagal di Piala AFF 2022, Ketum PSSI: Kita Harus Menatap Masa Depan dengan Optimisme Tinggi
Tidak Berminat