Mutilasi Bekasi
Angela Hindriati Korban Mutilasi Bekasi Satu Liang Lahat dengan Putrinya, Ini Alasan Keluarga
Angela Hindriati Wahyuningsih, korban mutilasi di Bekasi akan dimakamkan di TPU Kampung Kandang selubang dengan putrinya.
Penulis: Nurmahadi | Editor: Valentino Verry
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Pihak keluarga korban mutilasi di Bekasi, Angela Hindriati Wahyuningsih (54) beberkan alasan jenazah Angela yang dimakamkan satu liang lahat bersama anaknya, Anna Laksita Leialoha.
Diketahui sebelumnya, Angela akan dimakamkan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Kampung Kandang, Jagakarsa, Jakarta Selatan, Kamis (12/1/2023) sekitar pukul 13.00 WIB.
Kakak Angela, Turyono mengatakan, pihak keluarga memakamkan Angela satu liang lahat dengan anaknya, karena sebelum Anna meninggal, ia selalu bersama ibunya.
"Ya karena dalam masa hidup kan keponakan saya sama ibunya slalu bersama," kata Turyono saat dihubungi Wartakotalive.com, Kamis (12/1/2023)
Turyono juga mengatakan, keluarga dikabarkan akan hadir untuk mengantarkan Angela ke tempat peristirahatan terakhir.
"Iya (semua keluarga hadir). Mohon doanya saja semoga adek aku tenang di sana, bahagia bersama putrinya, dan pelaku bisa di hukum setimpal dengan perbuatannya," ucap Turyono.
Sementara itu, berdasarkan pantauan wartakotalive.com di lokasi, terlihat petugas makam telah menggali lubang tempat jenazah Angela akan dimakamkan.
Baca juga: Keluarga Angela Hindriati Korban Mutilasi di Bekasi Bersiap Gelar Misa Pemakaman di RS Polri
Suasana lokasi tempat jenazah Angela dimakamkan masih terlihat sepi. Hanya ada satu karangan bunga ucapan duka cita yang berada di dekat liang lahat.
Anak dari Angela, Anna meninggal dunia pada usia 15 tahu dunia pada 2018. Ia disebut mengakhiri hidup dengan melompat dari salah satu Apartemen kawasan Setiabudi, Jakarta Selatan.
Makam Anna ini juga sebelumnya dibongkar oleh penyidik Polda Metro Jaya untuk proses pengambilan sampel tubuh guna tes DNA.
Baca juga: Jenazah Angela Diserahkan ke Pihak Keluarga, Akan Dimakamkan Secara Katolik di TPU Kampung Kandang
Kini, tampak makam Anna membali dibongkar demi mempersiapkan proses pemakaman ibunya.
Angela, yang sebelumnya dikabarkan hilang sejak 2019, ditemukan dalam kondisi terpotong di sebuah kontrakan Kampung Buaran, Desa Lambangsari, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi.
Adapun penangkapan Ecky bermula ketika ia dilaporkan hilang oleh istrinya karena tak kembali ke rumah sejak Jumat (23/12/2022).
Saat menelusuri keberadaan Ecky itu lah, polisi justru menemukan jasad seorang wanita yang telah dimutilasi.
