Musik
AMI Peduli Berikan Jaminan Kesehatan untuk Musisi Senior, Candra Darusman: Ini Penghargaan Non Piala
Yayasan AMI Peduli memberi jaminan kecelakaan dan kematian dalam bentuk BPJS Ketenagakerjaan untuk 50 musisi senior di gelombang pertama.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Irwan Wahyu Kintoko
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Yayasan Anugerah Musik Indonesia (AMI) Peduli memberi jaminan kecelakaan dan kematian dalam bentuk BPJS Ketenagakerjaan ke musisi senior.
AMI Peduli bekerjasama dengan Federasi Serikat Musisi Indonesia (FESMI), BPJS Ketenagakerjaan, serta Bank BRI untuk membantu para musisi yang belum mendapatkan fasilitas kesehatan.
Musisi senior dibantu lantaran kesehatan mereka dianggap rentan pada datangnya penyakit.
Baca juga: Candra Darusman Ceritakan Industri Musik Era 1980-an di Behind A Music Tayangan Perdana Malam Ini
Baca juga: Marcell Siahaan Bangga dan Beri Selamat untuk Anggota LMK Prisindo yang Memenangkan AMI Awards 2022
"Bantuan ini bentuk penghargaan non piala untuk musisi senior," kata Candra Darusman, Ketua Umum Yayasan AMI Peduli, di Hotel Ambhara, kawasan Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (30/11/2022).
"Ini adalah salah satu bentuk kepedulian kami pada mereka," lanjutnya.
Saat ini AMI Peduli memberikan BPJS Ketenagakerjaan untuk 50 musisi senior yang usia minimalnya 65 tahun.

Chandra Darusman memberikan jaminan kesehatan tersebut secara simbolis pada Erwin Harahap, musisi senior yang aktif dibalik layar industri musik Indonesia.
"Pemberian ini sebagai peletakan batu pertama," ucap Candra Darusman.
"Preminya ditanggung Bank BRI selama lima tahun," lanjutnya.
Baca juga: Anneth Delliecia Dapat Piala AMI Awards 2021, Eva Celia Terima Kasih Untuk Diskoria dan Laleilmanino
Baca juga: Andre Hehanusa dan Chandra Darusman Cari Penyanyi Berkualitas di Karaoke World Championship 2022
Selain Erwin Harahap, para musisi yang mendapatkan bantuan tersebut diantaranya Abadi Soesman God Bless dan Jelly Tobing.
"Diharapkan program ini bisa menular sehingga tercover semua," ujar Candra Darusman.
AMI Peduli
Yayasan AMI Peduli
Candra Darusman
Anugerah Musik Indonesia
Erwin Harahap
Jelly Tobing
Abadi Soesman
musisi
Distorsi Musik Indonesia Rayakan Ulang Tahun ke-5, Gelar Pertunjukan Musik hingga Rilis Album AKD |
![]() |
---|
Ndarboy Genk Kini Menjelma Jadi Superstar Dangdut, Menolak Jadi Pegawai hingga Buka Usaha Angkringan |
![]() |
---|
Ndarboy Genk Tidak Direstui Orang Tua Jadi Penyanyi, Kini Dikenal Sebagai Superstar Musik Campursari |
![]() |
---|
Band Antartick Nyanyikan Lagu Cross the Ocean, Semakin Berani Bereksplorasi Menyajikan Musik Akustik |
![]() |
---|
Ardy Goliath Ajak Intan Sastra Menyanyikan Bahagia Bersamamu, Lagu Sebagai Kado Pernikahan Istimewa |
![]() |
---|