Piala Dunia 2022
Argentina Tumbangkan Meksiko, Lionel Messi Samai Koleksi Gol Maradona di Piala Dunia
Pada laga yang digelar di Stadion Lusail, Minggu (27/11/2022) dini hari WIB, Messi menyumbang satu gol dan satu assist, saat menekuk Meksiko 2-0.
Penulis: Yaspen Martinus | Editor: Yaspen Martinus
WARTAKOTALIVE, JAKARTA - Lionel Messi bahagia Argentina memenangkan pertandingan kedua Grup C Piala Dunia 2022 melawan Meksiko, setelah dikejutkan dengan kekalahan dari Arab Saudi pada match pertama.
Pada laga yang digelar di Stadion Lusail, Minggu (27/11/2022) dini hari WIB, Messi menyumbang satu gol dan satu assist, saat menekuk Meksiko 2-0.
"Pertandingan pertama membuat kami kecewa. Kami tahu hari ini kami menang."
"Ini pertandingan yang berat karena Meksiko bermain bagus sekali."
"Permainan babak pertama begitu sengit, tetapi pada babak kedua kami tenang dan kembali menjadi diri kami sendiri," tutur Messi usai laga.
Gol kapten Timnas Argentina ke gawang Meksiko membuat Messi menyamai koleksi gol Piala Dunia yang dibuat legenda Diego Maradona, dengan koleksi delapan gol.
Baca juga: Qatar Tersingkir Paling Awal di Piala Dunia 2022, Mohammed Muntari: Ini Pencapaian Besar
Messi juga menciptakan rekor tampil 21 kali di Piala Dunia bersama Argentina.
Argentina harus memenangkan laga terakhir di Grup C melawan Polandia, jika ingin lolos ke babak 16 besar.
Polandia memimpin klasemen sementara Grup C dengan koleksi empat poin, setelah membekap Arab Saudi 2-0.
Baca juga: Menang Atas Wales, Iran Akhirnya Bisa Kalahkan Tim Eropa di Piala Dunia pada Percobaan Kesepuluh
Argentina berada di posisi kedua dengan raihan tiga poin. Di bawahnya ada Arab Saudi yang juga punya tiga poin.
Meksiko menghuni dasar klasemen dengan torehan satu poin. (*)
Piala Dunia 2022: Menilik Kisah Perjuangan WNI Merintis Usaha Restoran di Qatar |
![]() |
---|
Piala Dunia 2022: Mengenal Pearl Of Beirut Restaurant Al Khor, Tempat Makan di Qatar Milik WNI |
![]() |
---|
Piala Dunia 2022 Usai, Suporter Argentina Enggan Pulang, Malah Padati Pasar Tradisional Souq Waqif |
![]() |
---|
Total 172 Gol Tercipta di Qatar, Piala Dunia 2022 Kalahkan Edisi 1998 dan 2014 |
![]() |
---|
Beginilah Situasi Qatar Usai Piala Dunia 2022, Ditinggal Wisatawan dan Sepi Bak Kuburan |
![]() |
---|