Piala Dunia 2022
Piala Dunia 2022: Arab Saudi Kalahkan Argentina, Suporter Kedua Tim Bersorak Bersama
Arab Saudi menang mamu mengalahkan Timnas Argentina dengan skor 2-1 pada laga perdana Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Lusail.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Banyak cara dilakukan para suporter Piala Dunia 2022 untuk merayakan kemenangan timnya, seperti terjadi di dalam gerbong kereta dari arah Stasiun Metro Msheireb, Qatar, pada Kamis (24/11/2022).
Jurnalis Wartakotalive.com, Eko Priyono, yang kala itu berada di lokasi, merekam secara live video aksi beberapa suporter Arab Saudi tengah mengejek suporter Argentina.
Sembari mengibarkan bendera Arab Saudi dengan ukuran lebih kurang 1x1 meter, para suporter tersebut mengejek sembari berloncat bersama, dan merangkul rekan satu dengan lainnya.
Tidak hanya itu, terdapat satu suporter juga yang nampak menyalakan speaker musik, untuk mengiringi mereka bernyanyi.
Baca juga: Piala Dunia 2022: Haitham Asiri, Firas Al-Buraikan, Saleh Al Shehri Jadi Penggedor Timnas Arab Saudi
Baca juga: Piala Dunia 2022: Profil Timnas Arab Saudi, Jawara Asia Jadi Underdog
Baca juga: Pelatih Timnas Argentina: Piala Dunia Dimenangkan oleh Tim Pintar
"Where is Messi?! No Messi No Messi!," kata beberapa suporter Arab Saudi, Kamis (24/11).
Menariknya, suporter Argentina yang saat itu diejek, tidak nampak membalasnya.
Justru ikut larut dalam sorak bernyanyi bersama suporter Arab Saudi.
Situasi terpantau kondusif, tidak ada kekerasan, perselisihan, maupun ketersinggungan dalam hal ini.
BERITA VIDEO: PREDIKSI BRASIL VS SERBIA | TIM BERTABUR BINTANG MELAWAN TIM KUDA HITAM
Ketika berada di lokasi, persis di Metro Red Line menuju ke Free Zone, yang merupakan satu stasiun sebelum Al Wakra, ejekan tersebut perlahan berkurang.
Diketahui sebelumnya, secara mengejutkan, Arab Saudi menang mamu mengalahkan Timnas Argentina dengan skor 2-1 pada laga perdana Grup C Piala Dunia 2022 di Stadion Lusail Iconic, Lusail, Selasa (22/11/2022) pukul 17.00 WIB.
Gol Argentina dicetak oleh Lionel Messi pada menit ke-10 lewat tendangan penalti.
Sedangkan, gol Arab Saudi dicetak oleh Saleh Alshehri pada menit ke-48 dan Salem Aldawsari pada menit ke-53.
Kemenangan itu membuat Arab Saudi ada di puncak klasemen sementara Grup C Piala Dunia 2022 dengan torehan tiga poin, sedangkan Argentina ada di dasar klasemen sementara tanpa raihan poin.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wartakota/foto/bank/originals/Timnas-Arab-Saudi-2022.jpg)