Persija Jakarta
Persija Jakarta: Abdulla Yusuf Helal dan Hanno Behrens Kompak Punya Hobi Sama Selain Sepak Bola
Dua pemain asing Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helal dan Hanno Behrens, ternyata punya hobi yang sama selain sepak bola.
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Dua pemain asing Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helal dan Hanno Behrens, ternyata kompak punya hobi yang sama selain sepak bola.
Kedua pemain andalan Persija itu mengakui menggemari olahraga tenis dan golf, ketika sedang senggang.
Terlebih saat ini kompetisi Liga 1 masih dihentikan sejak 1 Oktober 2022 lalu pasca Tragedi Kanjuruhan.
Alhasil, Yusuf Helal dan Hanno Behrens pun mencoba hobi lain yakni olahraga tenis dan golf di waktu senggangnya.
"Saya dan Hanno bersama kadang bermain tenis, kadang golf," kata Yusuf Helal di YouTube Persija TV, dilansir Wartakotalive.com, Kamis (10/11/2022).
"Kadang saya bermain tenis, kadang bermain golf," timpal Hanno Behrens melanjutkan.
Tak hanya tenis dan golf saja, Yusuf Helal bahkan mengakui sering memainkan olahraga lainnay yakni voli pantai.
"Di rumah saya sering juga main voli pantai tiap akhir pekan," lanjut pemain asal Bahrain tersebut.
Selain kompak menjalani hobi lain di luar sepak bola, keakraban Yusuf Helal dan Hanno Behrens juga masih berlanjut di luar lapangan.
Keduanya mengakui kerap bepergian bersama untuk mengisi waktu luang sepelas latihan.
Baca juga: Persija Jakarta, Abdulla Yusuf Helal dan Hanno Behrens Kaget Lihat Macet dan Ganjil Genap Jakarta
"Kadang kami juga pergi bersama ke kafe untuk membeli kopi ataupun makanan," tutur Hanno Behrens.
"kami mencoba banyak makanan Indonesia, Italia, hampir semua makanan kami coba," pungkas Hanno Behrens yang berpaspor Jerman tersebut.
Baca berita Wartakotalive.com lainnya di Google News