Vaksin Covid
Luncurkan Vaksin IndoVak, Presiden Jokowi Puji Biofarma Yang Bekerja Dalam Diam Namun Hasil Maksimal
Presiden Joko Widodo tidak menyangka PT Biofarma Bandung bisa menyiptakan vaksin Covid-19 merek IndoVak yang akan diproduksi 120 juta vaksin.
Penulis: Desy Selviany | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmikan vaksin Covid-19 buatan anak bangsa, yaitu PT Biofarma Bandung.
Vaksin buatan Biofarma itu diberi nama IndoVak.
Presiden Jokowi memuji perusahaan BUMN Biofarma yang bekerja dalam diam namun hasil maksimal.
Jokowi mengatakan bahwa selama ini tidak banyak masyarakat yang tahu bahwa Biofarma perusahaan BUMN Indonesia bisa memroduksi 3 miliar dosis vaksin yang telah diekspor ke 153 negara di dunia.
Bahkan, Biofarma masuk ke dalam perusahaan produsen vaksin terbesar kelima di dunia.
Baca juga: Hore Indonesia Kini Punya Vaksin Covid-19 Buatan Sendiri, Bisa Produksi 120 Juta Dosis
Baca juga: Stok Vaksin Covid-19 di Indonesia Sisa 5 Juta Dosis Sebagian Besar Terdistribusi di Daerah
Baca juga: Erick Thohir dan Bill Gates Bahas Alih Teknologi Vaksin mRNA Bekerja Sama dengan Biofarma
Selama ini, Biofarma menjadi perusahaan farmasi andalan dunia yang memproduksi vaksin polio, meningitis, flu, campak, dan yang terakhir yang baru saja diresmikan adalah vaksin Covid-19.
Untuk vaksin polio saja, Biofarma bisa menguasai 70 persen pangsa pasar dunia.
“Suplai vaksin polio ke seluruh negara ini luar biasa,” kata Jokowi seperti dimuat Youtube Sekretariat Presiden Kamis (13/10/2022).
Saat ini, Jokowi pun yakin Biofarma akan menguasai vaksin Covid-19.
Biofarma dipercaya bisa memroduksi hingga 120 juta vaksin apabila dunia membutuhkan.
Presiden Jokowi menerangkan bahwa tahun ini Biofarma akan memroduksi 20 juta vaksin.
Kemudian, tahun depan meningkat dua kali lipat menjadi 40 juta vaksin.
BERITA VIDEO: JJ Rizal Minta Anies Koreksi Revitalisasi Halte Bundaran HI Paska Dihujat Netizen
"“Vaksin Covid-19 sendiri dengan kapasitas di tahun ini sebanyak 20 juta. Untuk tahun depan bisa sebanyak 40 juta, dan kalau pasar memerlukan bisa 120 juta dosis vaksin,” terang Presiden Jokowi.
Stok Menipis, Calon Penumpang KA dari Gambir dan Senen Dapat Lakukan Vaksin di Luar Stasiun |
![]() |
---|
Kemenkes Rusia Mengklaim Telah Mendaftarkan Vaksin 'Nasal Spray' Covid-19 Pertama di Dunia |
![]() |
---|
Dinkes Kota Tangsel Tergetkan Perampungan Vaksinasi Covid-19 Dosis Lengkap pada Bulan Ramadan Nanti |
![]() |
---|
Kadinkes Kota Tangsel Sebut Selisih Waktu Pemberian Dosis Pertama ke Dosis Kedua Terbilang Aman |
![]() |
---|
Aiptu Agus Riyanto Menggendong Wanita Disabilitas Sejauh 1,5 Kilometer Menuju Sentra Vaksin Covid-19 |
![]() |
---|