Festival Pestapora 2022
Tampil di Acara Festival Pestapora 2022, Penyanyi Afgan Tidak Mau Terkena Encok
Festival Pestapora dimeriahkan penampilan beberapa grup musik papan atas seperti Nasida ria sampai dengan JKT48.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Sigit Nugroho
WARTAKOTALIVE.COM, KEMAYORAN - Festival Pestapora yang digelar di Gambir Expo, Kemayoran, Jakarta Pusat, masuk hari terakhir.
Pada Minggu (25/9/2022) sebagai hari kedua pelaksanaan Festival Pestapora dimeriahkan penampilan beberapa grup musik papan atas seperti Nasida ria sampai dengan JKT48.
Pada hari terakhirnya, Pestapora memersembahkan penampilan dari Afgan yang memberikan penampilan terbaiknya untuk penikmat musik di festival musik ini.
Agar bisa memberikan penampilan terbaiknya, pelantun lagu 'Sadis' itu mengaku sempat mengalami encok di bagian pinggang.
Baca juga: Tampil di Panggung Pestapora, Afgan Curhat ke Penonton Tak Ingin Encok Pinggang
Baca juga: Afgan Nyanyikan Lestari Merdu, Persembahan Istimewa untuk Guruh Soekarnoputra dan Mendiang Chrisye
Baca juga: Raisa dan Afgan Deg-degan Jelang Nyanyi Bareng Rossa di Pesta Ulang Tahun ke-32 SCTV, Ada Kejutan?
"Kemarin coba loncat ke bawah (panggung) encok. Jangan sampai sekarang encok lagi ya," kata Afgan di atas panggung Pestapora, Jakarta Pusat, Minggu (25/9/2022)
Afgan juga mengungkapkan rasa bahagianya, karena bisa menghibur penonton di acara Pestapora kali ini.
Afgan menyebut bahwa dia mendapat kesempatan waktu sebanyak 45 menit, untuk menghibur penonton di atas panggungnya kali ini.
Selama waktu itu, dia tak mau mengecewakan penonton dengan melantunkan tembang lagu populer yang dia miliki.
"Sangat senang ada di sini. Saya diberikan 45 menit. Sepertinya kurang untuk menghibur kalian, Jadi, langsung saja," ujar Afgan.
BERITA VIDEO: Mengenal Lebih Dekat Kotak Menara, Komunitas Bekasi Mendengar dan Berbicara
Dalam penampilan kali ini, Afgan mengakhiri penampilannya dengan menyanyikan satu lagunya berjudul 'Panah Asmara'.
Menutup aksinya, Afgan mengajak penonton untuk berfoto bersama para penonton yang hadir.
"I love you, Pestapora semuanya, Assalamualaikum," tutup Afgan.
Seperti diketahui, Festival musik Pestapora 2022 digelar pada akhir pekan ini mulai 23, 24, dan 25 September 2022.
Penyelenggara Pestapora 2022 menyebut penonton yang bakal hadir sekitar 25.000 per hari.
"Ada sekitar 40 persen pembeli tiket dari luar Jakarta, dan ada beberapa dari luar negeri," ucap Kiki Aulia Ucup.
Pestapora 2022 menyajikan sekitar 174 musisi selama tiga hari.
Ratusan musisi bakal beraksi di 10 area keseruan, termasuk 6 panggung besar.
Musisi yang memeriahkan acara ini antara lain, Slank, Noah Seringai, Ahmad Dhani, Tulus, Raisa, Komunal, Closehead, Marion Jola, Afgan, Dere, Danilla, Pee Wee Gaskins, Kangen Band, JKT 48, Darksovls, Nassar, Inul Daratista, Efek Rumah Kaca, Nadin Amizah, Trio Ambisi, dan sebagainya.
Toko Buku Gunung Agung akan Ditutup Tahun Ini, Pengunjung Mengaku Sedih, Berharap Tak Jadi Tutup |
![]() |
---|
Pamer Gaji Rp34 Juta di Medsos, Pejabat Dinkes DKI dokter Ngabila Salama Akan Diperiksa Inspektorat |
![]() |
---|
Paman David Nyinyir Soal Lambatnya Penanganan Kasus, Minta Polisi Jadikan Mario Dandy Duta Free Kick |
![]() |
---|
Pejabat Dinkes DKI Jakarta yang Sesumbar Gaji Rp 34 juta per Bulan Terancam Dinonaktifkan |
![]() |
---|
Ditanya Soal Bonus untuk Atlet Peraih Medali SEA Games 2023, Menpora Dito Ariotedjo: Sebentar Lagi |
![]() |
---|