Berita Regional
Penjelasan Terbaru 6 Prajurit Diduga Terlibat Pembunuhan dan Mutilasi di Papua, Modus Jual Senjata
Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa disebut telah menginstruksikan Kodam XVII/ Cenderawasih untuk segera melakukan pemeriksaan investigasi
WARTAKOTALIVE.COM-- Pangdam XVII/ Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa menyampaikan pernyataan bahwa ada dugaan keterlibatan anggota TNI dalam kasus ini.
Kabar ini pun sudah sampai di telinga Panglima TNI Jendera Andika Perkasa.
Jenderal Andika Perkasa disebut telah menginstruksikan Kodam XVII/ Cenderawasih untuk segera melakukan pemeriksaan investigasi terhadap 6 prajurit TNI AD terkait pembunuhan dengan disertai mutilasi.
Tidak hanya Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa, Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal Dudung Abdurachman pun memberikan intruksi yang sama.
Sebagaimana diberitakan sebelumnya, 6 prajurit TNI AD diduga yang terlibat pembunuhan dengan disertai mutilasi berkedok jual beli senjata.
Baca juga: Jaga Perdamaian Timur Tengah, Panglima TNI Kirim 119 Prajurit Indonesia ke Lebanon
Demikian Pangdam XVII/ Cenderawasih Mayjen TNI Teguh Muji Angkasa dalam keterangannya di Breaking News KOMPAS TV, Senin (29/8/2022).
“Terkait dengan adanya dugaan keterlibatan TNI Angkatan Darat, saat ini Panglima TNI, Bapak Kepala Staf Angkatan Darat sudah memberikan perintah kepada kami untuk melakukan pemeriksaan investigatif terhadap kejadian tersebut,” kata Teguh.
Dalam kasus ini, Teguh menuturkan pihaknya juga bekerja sama dengan Polda Papua untuk mengungkap fakta-fakta yang terjadi.
“Tentunya, kami terus bekerja sama dengan pihak Polda di lapangan untuk mengungkap fakta-fakta yang terjadi sebenarnya dan kami Angkatan Darat berkomitmen dalam hal ini adalah hukum harus ditegakkan,” ujarnya.
Teguh menambahkan, TNI AD tidak akan segan untuk memberikan sanksi tegas kepada prajurit yang terlibat sesuai dengan hukum dan perundang-undangan yang berlaku.
Baca juga: Panglima TNI Pastikan Satu Kontainer Senjata US Army di Pelabuhan Panjang Bukan Barang Ilegal
“Sekali lagi saya katakan di sini, bahwa bila ada prajurit kami yang terlibat dalam proses atau dalam tindakan pidana kriminal, kami tidak memberikan toleransi apapun, kami akan berikan sanksi tegas, untuk dilakukan proses hukum sesuai dengan hukum dan perundang-undangan yang berlaku,” ujarnya.
Saat ini, sambung Teguh, Kodam Cenderawasih dan Polda Papua sudah melakukan pemeriksaan investigasi dan penangkapan terhadap 6 orang prajurit TNI AD.
Nantinya, hasil dari pemeriksaan terhadap 6 prajurit TNI AD yang menjadi terduga pelaku pembunuhan disertai mutilasi akan diumumkan seusai proses investigasi dan pemeriksaan serta olah TKP selesai.
“Kami akan katakan semuanya dengan transparan,” kata Teguh.
Dilaporkan Istri karena Diduga Lecehkan Santriwati dan Ustazah, Kiai Fahim Resmi Ditahan |
![]() |
---|
Rugikan Negara, Penimbun BBM Bersubsidi jadi Tersangka, PB KAMI Desak Izin Perusahaan Juga Dibekukan |
![]() |
---|
Rumdin Kapolda Papua Terbakar, Polisi Bantah Ada Sabotase, Pigai Tak Percaya: Dugaan Kuat Dibakar |
![]() |
---|
69 Orang Ditangkap, Begini Situasi Terbaru di PT GNI usai Bentrok Maut TKI dan Tenaga Kerja China |
![]() |
---|
Kerusuhan di PT GNI Hingga Tewaskan 3 Buruh Ternyata Disebabkan Kematian Seleb Tiktok |
![]() |
---|