Persija Jakarta

Liga 1 2022/2023: Kalahkan RANS Nusantara FC, Persija Jakarta Kembali Berada di Jalur Kemenangan

Untuk kali pertama, Persija Jakarta mampu meraih kemenangan tanpa kebobolan di kompetisi Liga 1 2022/2023.

Penulis: Sigit Nugroho | Editor: Sigit Nugroho
ligaindonesiabaru.com
Persija Jakarta menang 3-0 atas RANS Nusantara FC pada laga pekan kelima Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (20/8/2022) malam. 

WARTAKOTALIVE.COM, BOGOR - Persija Jakarta menang 3-0 atas RANS Nusantara FC pada laga pekan kelima Liga 1 2022/2023 di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Sabtu (20/8/2022) malam.

Gol pertama Persija dicetak oleh Hanno Behrens pada menit ke-14 setelah memanfaatkan bola muntahan.

Umpan silang Abdulla Yusuf Helal yang sempat diblok pemain bertahan RANS disambar dengan cepat oleh Hanno Behrens.

Lalu, pada menit ke-37 kesalahan lini belakang RANS saat mengantisipasi tendangan bebas Syahrian Abimanyu membuahkan penalti.

Baca juga: Thomas Doll Resah, Sukses Gilas RANS Nusantara FC, Skuat Persija Jakarta Malah pada Cedera

Baca juga: Hasil Liga 1, Persija Terkam Tim Rafffi Ahmad RANS Nusantara FC

Baca juga: Babak 1, Persija Ngamuk Bikin RANS Nusantara Gigit Jari

Yusuf menjadi eksekutor penalti tersebut.

Kendati tendangan 12 pasnya gagal berbuah gol, bola liarnya berhasil diceploskan ke gawang RANS oleh Yusuf.

Pada menit ke-40 penyerang dengan tinggi 193 cm itu sukses menambah keunggulan Persija.

Tendangan melengkungnya gagal diselamatkan oleh Hilman Syah. 

BERITA VIDEO: Terekam CCTV, Pria Arogan di Tangerang Rusak Jalan yang Tengah Diperbaiki Warga

Kemenangan itu menjadi pencapaian positif bagi skuad Macan Kemayoran yang untuk pertama kalinya di musim ini gawang Persija tidak kebobolan.

Hasil itu pun membuat Persija naik ke posisi ketujuh klasemen sementara dengan raihan delapan poin dari lima kali main.

Sedangkan, RANS ada di peringkat ke-17 klasemen sementara usai mengoleksi dua poin dari lima kali penampilan.

Usai laga, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, puas dengan hasil pertandingan itu.

"Kami bermain sangat baik di babak pertama. Kami memiliki banyak peluang dan saya senang Yusuf bisa mencetak dua gol hari ini. Sebetulnya bisa saja tim kami mencetak lebih dari ini,” kata Thomas Doll dikutip dari ligaindonesiabaru.com.

"Saya senang kami menang tanpa kemasukan bola, karena biasanya kami kejebolan di situasi yang tidak seharusnya. Malam ini indah, suporter senang, dan kami kembali ke jalur kemenangan,” ujar Thomas Doll.

Hal senada dikatakan bomber asal Bahrain, Yusuf Helal.

Dia senang timnya bisa menang tanpa kebobolan.

"Saya setuju apa yang dikatakan Coach Thomas Doll. Saya senang bisa mencetak gol, tetapi yang terpenting di malam ini adalah tiga poin yang kami raih. Sangat penting bagi kami untuk berada di jalur kemenangan, karena Liga 1 2022/2023 masih panjang,” jelas Yusuf.

  • Ikuti kami di
    KOMENTAR

    BERITA TERKINI

    © 2023 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
    All Right Reserved