Berita Video
VIDEO Kasus Pencurian Coklat Di Alfamart yang Viral, Berakhir Damai
Alfamart memutuskan untuk mencabut kedua laporannya kepada wanita yang mencuri coklat dan sampo di Alfamart Cisauk, Senin (15/8/2022).
Penulis: Rafzanjani Simanjorang | Editor: Fredderix Luttex
WARTAKOTALIVE.COM-Tangerang Selatan--Alfamart memutuskan untuk mencabut kedua laporannya kepada wanita yang mencuri coklat dan sampo di Alfamart Cisauk, Senin (15/8/2022).
Kasus tersebut berakhir damai saat pelapor dan terlapor memutuskan untuk melakukan mediasi di Polres Tangsel.
Kapolres Tangsel, AKBP Sarly Sollu mengatakan pihaknya telah memeriksa seluruh saksi-saksi, termasuk terlapor, wanitia berinisial M.
"Kami telah periksa malam ini sampai tuntas. Kedua belah pihak sepakat berdamai, dan pihak pelapor dari Alfamart bersedia mencabut laporannya dan tidak memproses sampai ke penegakan hukum," katanya.
Pihaknya juga menerima keterangan dari suami terlapor bahwa istrinya, M punya kelainan, namun bukan dalam gangguan jiwa.
Baca juga: Kasus Karyawan Alfamart dengan Wanita Pencuri Coklat di Tangerang Selatan Berakhir Damai
Lebih lanjut, Sarly menyebut ada kebiasan sedikit unik pada sosok M.
Sementara itu, Amelia selaku karyawati Alfamart mengatakan dirinya telah memaafkan M.
Baca juga: VIDEO Hotman Paris Jadi Trending Topik Usai Pasang Badan Bantu Pegawai Alfamart
"Masalahnya sudah selesai, kami sudah mencabut laporannya," katanya.
Ia pun merasa lebih tenang dengan ditutupnya kasus tersebut.
VIDEO Polda Metro Gelar Rekontruksi Kasus Kecelakaan Mahasiswa UI |
![]() |
---|
VIDEO Dimentoring SandiUno di Klinik Bisnis MCEBI, Mahasiswa Bertambah Omzet dan Karyawannya |
![]() |
---|
VIDEO Pembebasan Lahan di Proyek Sodetan Kali Ciliwung Sudah Selesai |
![]() |
---|
VIDEO Dua Pengedar Sabu di Boncos Ditangkap Polsek Palmerah |
![]() |
---|
VIDEO Enam Bulan Jadi Bandar Sabu, Emak-emak Ditangkap Polsek Tambor |
![]() |
---|